26.3 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Korban Keracunan di Dadahup Mulai Dilarikan ke RSUD Kuala Kapuas

KUALA KAPUAS – Warga yang diduga menjadi korban keracunan makanan
di Desa Dadahup, Kecamatan Dadahup Kabupaten Kapuas akhirnya dilarikan ke RSUD
dr. Soemarno Sosroatmodjo Kapuas, Minggu (18/8). Para korban ini kondisinya
memburuk dan harus dibawa ke RSUD untuk penanganan lebih lanjut.

“Ini anak-anak dan dewasa
kondisinya kurang baik, jadi harus dirujuk ke RSUD,” ucap salah satu
petugas medis.

Direktur RSUD dr. Soemarno
Sosroatmodjo Kapuas, dr Agus Waluyo membenarkan, pihaknya menerima pasien
rujukan pasien diduga keracunan dari Dadahup, dan langsung dilakukan
penanganan.

“Kita masih tangani dan
memang rata-rata mengeluh mual, mules, sakit kepala, dan mencret,”
ungkapnya.

Para korban keracunan ini dibawa
ke RSUD Kapuas, oleh petugas kesehatan bersama para relawan menggunakan
ambulance maupun kendaran pribadi.

Baca Juga :  Danrem 102 Pjg Berganti, Yudianto Putrajaya Gantikan Purwo Sudaryanto

Data didapatkan Kalteng Pos
hingga Minggu (18/8) pukul 17.00 WIB sudah ada 90 korban yang diduga keracunan
dilakukan penanganan di Puskesmas Dadahup maupun RSUD dr. Soemarno Sosroatmodjo
Kapuas. (alh/nto)

KUALA KAPUAS – Warga yang diduga menjadi korban keracunan makanan
di Desa Dadahup, Kecamatan Dadahup Kabupaten Kapuas akhirnya dilarikan ke RSUD
dr. Soemarno Sosroatmodjo Kapuas, Minggu (18/8). Para korban ini kondisinya
memburuk dan harus dibawa ke RSUD untuk penanganan lebih lanjut.

“Ini anak-anak dan dewasa
kondisinya kurang baik, jadi harus dirujuk ke RSUD,” ucap salah satu
petugas medis.

Direktur RSUD dr. Soemarno
Sosroatmodjo Kapuas, dr Agus Waluyo membenarkan, pihaknya menerima pasien
rujukan pasien diduga keracunan dari Dadahup, dan langsung dilakukan
penanganan.

“Kita masih tangani dan
memang rata-rata mengeluh mual, mules, sakit kepala, dan mencret,”
ungkapnya.

Para korban keracunan ini dibawa
ke RSUD Kapuas, oleh petugas kesehatan bersama para relawan menggunakan
ambulance maupun kendaran pribadi.

Baca Juga :  Danrem 102 Pjg Berganti, Yudianto Putrajaya Gantikan Purwo Sudaryanto

Data didapatkan Kalteng Pos
hingga Minggu (18/8) pukul 17.00 WIB sudah ada 90 korban yang diduga keracunan
dilakukan penanganan di Puskesmas Dadahup maupun RSUD dr. Soemarno Sosroatmodjo
Kapuas. (alh/nto)

Terpopuler

Artikel Terbaru