Kabupaten Kapuas meraih penghargaan juara I pada ajang lomba Posyandu Terbaik tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng). Penghargaan tersebut, diterima langsung oleh Pejabat (Pj ) Bupati Kapuas H Darliansjah di GOR Serbaguna Indoor Palangka Raya, Selasa (22/10).
Penjabat (Pj) Bupati Kapuas, Ir. H. Darliansjah, M.Si., membuka secara resmi Bazar UMKM Halal yang dilaksanakan oleh Pengurus Daerah Masyarakat Ekonomi Syari'ah (MES) Kabupaten Kapuas, sebagai rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional Ke-10 Tahun 2024 di Lapangan Bukit Ngalangkang Kuala Kapuas, Selasa (22/10/2024).
Penjabat (Pj) Bupati Kapuas H Darliansjah menghadiri Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah/Janji Unsur pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Periode 2024-2029 yang terdiri dari Ketua, Wakil Ketua I dan Wakil Ketua II, bertempat di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kapuas, Kamis (17/10).
Dalam rangka meningkatkan layanan kesehatan di Kabupaten Kapuas, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas, dr. Tonun Irawaty Panjaitan, M.M., secara simbolis menyerahkan 1 unit ambulans dan 5 unit Pusling R4 kepada beberapa Puskesmas yang diterima langsung oleh kepala puskesmas.
Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Kapuas melaksanakan Pasar Murah Sapa Jemaat Kristiani dalam rangka mengendalikan inflasi menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Senin (14/10).
Pembinaan peserta Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-32 yang digagas oleh Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) resmi ditutup, Minggu (13/10/2024). Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan kecamatan sebanyak 58 orang peserta.
Pj Bupati Kapuas H Darliansjah melakukan kegiatan silaturahmi sekaligus memperkenalkan diri dengan Masyarakat. Di kesempatan kali ini dirinya melakukan kunjungan dan melaksanakan salat jum’at di Masjid Baiturrahim sekaligus menyerahkan bantuan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas di Handil Ulis Kelurahan Selat Utara Kecamatan Selat, Jum’at (11/10/2024).
Penjabat (Pj) Bupati Kapuas H Darliansjah melaksanakan kunjungan kerja ke kawasan budi daya ikan patin sekaligus ramah tamah dengan kelompok pembudi daya ikan di Desa Basarang, Kecamatan Basarang. Kegiatan tersebut dilaksanakan, Senin (7/10) sore.
Pj Bupati Kapuas H. Darliansjah membuka Pelatihan Perluasan Kesempatan Kerja (Pelatihan DBH DR) tahun 2024 melalui pelatihan anyaman rotan serta pengolahan ikan dengan tema “SDM Bangkit, Kalteng BerAKHLAK penuh dengan keBERKAHan”, di Aula Kantor Camat Mantangai, Selasa (8/10).
Penjabat (Pj) Bupati Kapuas H Darliansjah didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Septedy, memimpin rapat penyusunan laporan kinerja Pj Bupati Kapuas Triwulan I di Ruang Rapat Rujab Bupati Kapuas, Senin (7/10) pagi.