DIVA pop sekaligus legislator Senayan, Kris Dayanti akan menggelar konser nanti malam bersama Erwin Gutawa Orchestra bertajuk Semesta di JIExpo Convention Center & Theatre Jakarta Pusat.  Ditemui usai melakukan rehearsal buat konser tersebut, penyanyi dengan nama panggung KD itu sedikit menyinggung soal mikrofon yang akan dia gunakan.