JAKARTA – JANGAN senang dulu jika Anda dan
pasangan jarang bertengkar. Karena bukan berarti hubungan kalian berdua
baik-baik saja.
Sementara itu, ada juga pasangan yang sering
bertengkar, tetapi hubungan asmara mereka tetap romantis dan semakin mesra.
Bertengkar bukan berarti Anda dan dia selesai atau game over. Hal ini cuma
sinyal kalau kalian berdua punya pemikiran berbeda.
Menurut akun @kedaicintakamu di laman
Instagram, Jumat (28/8), akan jadi masalah jika pasangan jarang bertengkar.
Kenapa? Karena mereka menganggap semua masalah
itu sepele dan tidak perlu didebatkan. Menahan kesal memang tidak akan membuat
Anda dan pasangan bertengkar.
Namun, keadaan ini justru membuat Anda
bertengkar dengan otakmu. Akan menjadi anugerah jika Anda dan dia mengerti ada
perbedaan antara masalah yang perlu dibicarakan secara serius dengan persoalan
yang bisa dibahas kurang dari beberapa menit saja.
Tidak ada lagi ketakutan atau rasa tidak enak
hati untuk mengungkapkan apa yang Anda rasakan sebenarnya kepada pasangan.
Jarang bertengkar bukan berarti tanda hubungan
Anda dan dia baik-baik saja. Bisa jadi karena kalian berdua punya rasa sakit
yang terpendam dan lebih memilih untuk diam.
Jangan Bangga Jika Tidak Pernah Bertengkar dengan Pasangan
JAKARTA – JANGAN senang dulu jika Anda dan
pasangan jarang bertengkar. Karena bukan berarti hubungan kalian berdua
baik-baik saja.
Sementara itu, ada juga pasangan yang sering
bertengkar, tetapi hubungan asmara mereka tetap romantis dan semakin mesra.
Bertengkar bukan berarti Anda dan dia selesai atau game over. Hal ini cuma
sinyal kalau kalian berdua punya pemikiran berbeda.
Menurut akun @kedaicintakamu di laman
Instagram, Jumat (28/8), akan jadi masalah jika pasangan jarang bertengkar.
Kenapa? Karena mereka menganggap semua masalah
itu sepele dan tidak perlu didebatkan. Menahan kesal memang tidak akan membuat
Anda dan pasangan bertengkar.
Namun, keadaan ini justru membuat Anda
bertengkar dengan otakmu. Akan menjadi anugerah jika Anda dan dia mengerti ada
perbedaan antara masalah yang perlu dibicarakan secara serius dengan persoalan
yang bisa dibahas kurang dari beberapa menit saja.
Tidak ada lagi ketakutan atau rasa tidak enak
hati untuk mengungkapkan apa yang Anda rasakan sebenarnya kepada pasangan.
Jarang bertengkar bukan berarti tanda hubungan
Anda dan dia baik-baik saja. Bisa jadi karena kalian berdua punya rasa sakit
yang terpendam dan lebih memilih untuk diam.