Tim
Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf Amin akan dibubarkan, menyusul
berakhirnya pilpres 2019. Pasangan Presiden dan Wakil Presiden terpilih juga
telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.
Wakil Sekretaris TKN Jokowi-Ma’ruf Amin, ‎Verry Surya Hendrawan
‎mengatakan, pembubaran TKN akan dilakukan sore ini, Jumat (26/7) sekira pukul
16.00 WIB, di sebuah restoran di kawasan Menteng. Presiden terpilih Jokowi akan
memimpin langsung pembubaran tersebut.
‎â€Insya Allah akan resmi dibubarkan hari
ini langsung oleh Presiden terpilih, Pak Jokowi,†ujar Verry kepada JawaPos.com,
Jumat (26/7).
Verry berujar, pembubaran TKN itu juga diikuti segera dengan
pembubaran Tim Kampanye Daerah (TKD) di 34 provinsi, dan seluruh kabupaten/kota
seluruh Indonesia. Semua kader-kader partai politik, anggota ormas, dan relawan
akan kembali ke masing-masing organisasi mereka.
Namun meski dibubarkan, koalisi yang terdiri dari sepuluh partai
tetap solid. Isu keretakan koalisi pun dibantah. Verry menegaskan, semuanya
akan ikut membantu pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin selama lima tahun ke depan.
“Koalisi Indonesia Kerja (KIK) akan terus ada, hadir, solid, dan
sepakat konsisten untuk aktif mengawal pemerintahan Pak Jokowi-Kiai Ma’ruf Amin
selama lima tahun mendatang,†kata Sekretaris Jenderal PKPI ini.
Terpisah, Ketua DPP Partai Golkar, Ace Hasan Syadzily
mengatakan, keberadaan TKN sudah tidak relevan lagi. Tujuan TKN telah tercapai,
yakni membantu kemenangan Jokowi-Ma’ruf di Pilpres 2019.
“Pilpres kan sudah selesai, tahapan sudah dilalui. Keputusan MK
sudah memenangkan pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin. Maka tugas-tugas pemenangan yang
dijalankan oleh TKN itu sudah selesai. Maka secara resmi TKN,†katanya.
Ace menjelaskan, pembubaran TKN ini juga menegaskan tidak ada
lagi polarisasi antara kubu 01 dan 02. “Semua sudah melebur, mengawal kembali
pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin,†pungkas Ace.(jpg)