PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Dalam upaya mendukung program Asta Cita Presiden. Dalam rangka Ketahanan Pangan dan Makan Bergizi Gratis (MBG) khususnya di Provinsi Kalimantan Tengah terus digencarkan.
Salah satunya seperti yang dilakukan Kapolda Kalteng Irjen Pol Djoko Poerwanto didampingi Ketua Bhayangkari PD Kalteng Irna Djoko, melaunching penguatan program pekarangan pangan lestari melalui pendekatan terintegrasi dan berkelanjutan, di Halaman Ditlantas, Mapolda Kalteng, Senin (24/2/2025).
Hadir dalam launching tersebut, Irwasda dan sejumlah pejabat utama Polda serta turut dihadiri Kasrem 102 Panju Panjung dan unsur forkopimda terkait lainnya. Kapolda Kalteng menyampaikan launching program pekarangan pangan lestari ini merupakan bentuk komitmen dalam mendukung program ketahanan pangan Indonesia.
“Lunching perkarangan pangan lestari ini juga sebagai bentuk apresiasi terhadap program ketahanan pangan dalam memberikan manfaat khususnya bagi masyarakat Kalteng,” ucap Kapolda.
Djoko menyebut bahwa program ketahanan pangan ini juga merupakan siklus dari program makan bergizi. Pihaknya berharap dapat mensukseskan program pemerintah ini, sehingga dapat bermanfaat dan masyarakat bisa punya penghasilan.
Sementara itu, Kabidhumas Kombes Pol Erlan Munaji menambahkan, dalam acara kali ini Kapolda juga turut melakukan penanaman bibit tanaman serta penebaran benih ikan di pekarangan dan kolam Ditlantas.
“Adapun benih ikan yang ditebar, yaitu benih ikan nila dan patin sebanyak 5.000 ekor. Sedangkan bibit tanaman yang tanaman ialah bibit cabai, terong, tomat dan jagung dengan jumlah keseluruhan sebanyak 1.000 bibit,” urai Erlan.
Kabidhumas menerangkan, diakhir kegiatan Kapolda beserta rombongan turut memberikan bantuan sosial berupa sembako dan hasil panen ikan serta sayuran kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat, sehingga dapat memenuhi kebutuhan pangan bergizi dan memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya. (jef)