Site icon Prokalteng

Cegah Ancaman Anti Teror

cegah-ancaman-anti-teror

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Kepolisian Gabungan personel Subden 2 Jibom dan Subden 4 Bantis Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kalteng, kembali melaksanakan latihan rutin guna meningkatkan kemampuan personel, di lapangan Tembak Mapolda Kalteng Jalan Tjilik Riwut Km.1 Kota Palangka Raya. Senin (12/7).

Dansatbrimob Polda Kalteng Kombes Pol Bambang Widjanarko Baiin, SIK, MSi menjelaskan bahwa pelaksanaan latihan ini bertujuan untuk menambah kemampuan personel. " Pelatihan ini juga untuk menekan tindak kejahatan dengan intensitas tinggi yang penanganannya membutuhkan kemampuan personel Jibom, " Katanya.

Adapun yang menjadi materi latihan yaitu Uji Coba Penembakan Discrupter Royal Arm dengan sasaran kardus dan box triplex dengan jarak penembakan 7 meter.

“Diharapkan dengan terlaksananya latihan rutin ini dapat menciptakan kondisi yang kondusif bagi kelangsungan hidup masyarakat dan jalannya roda pembangunan, sekaligus mencegah adanya ancaman anti teror di wilayah hukum Polda Kalimantan Tengah,” ungkapnya.

Exit mobile version