Site icon Prokalteng

Korban Kebakaran akan Dipermudah Mengurus Surat – Surat Berharga

korban-kebakaran-akan-dipermudah-mengurus-surat-surat-berharga

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO –  Korban Kebakaran di Desa Tumbang Rungan Kota Palangka Raya, menjadi perhatian Pemerintah Kota Palangka Raya. Sejak selasa (3/8) Pemerintah Kota Palangka Raya memberikan bantuan – bantuan yang dibutuhkan masyarakat korban kebakaran.

Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin Melalui Camat Pahandut Berlianto mengatakan, upaya Pemerintah Kota Palangka Raya dengan mempermudah korban kebakaran dalam mengurus surat – surat pengganti penting akibat kebakaran.

"Kami akan secepatnya mendata korban kebakaran agar nanti mempermudah warga korban kebakaran mengurus surat surat berharga mereka contohnya seperti surat tanah dan lain lain, " kata Berlianto, Rabu (4/8).

Dijelaskannya, warga saat ini membutuhkan stok makanan yang bisa siap saji untuk dikonsumsi dan logistik lainnya, karena korban kebakaran tidak memiliki barang dan tempat tinggal.

"Sementara mereka tinggal di rumah keluarga dan tetangganya, serta mereka juga membutuhkan pakaian layak pakai, dan logistik lainnya ,"imbuhnya.

Akibat kebakaran tersebut sebanyak 39 Kepala Keluarga (KK) dengan total 141 jiwa kehilangan tempat tinggal. Adapun jumlah bangunan yang terbakar ini sebanyak 30 rumah, dua bangunan sarang burung walet, dan  satu Sekolah TPA Al Qur'an, yang menghasikan kerugian materil kurang kebih dua miliar.

Exit mobile version