Site icon Prokalteng

KPHP Kobar Ajak Warga Amankan Hutan

kphp-kobar-ajak-warga-amankan-hutan

PANGKALAN BUN, KALTENGPOS. CO- Kesatuan Pengelola Hutan Produksi (KPHP) mengajak masyatakat mengajak mengamankan hutan. Karena hutan yang semakin hari terus ditambah oleh orang tidak bertanggungjawab.
Untuk itu KPHP Kotawaringin Barat menggelar sosialisasi perlindungan dan pengamanan hutan Wilayah  Unit XXII dan XXVI di Aula Desa Pasir Panjang, Kecamatan Arut Selatan Kabupaten Kotawaringin Barat, belum lama ini.
Menurut, Sigit Wibisono, S.Hut, bahwa apa yang dilakukan ini sebagai edukasi dan memberikan pemahaman bagaimana hutan bisa terjaga. Sebanyak 30 Orang peserta terdiri dari tokoh masyarakat, aparat Desa Pasir Panjang,  Babinsa, Babinkamtibnas, Babinpotdirga dan Masyarakat Desa Kumpai Batu Atas.
Dan untuk memberikan sosialisasi sendiri berasal dari Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah, Balai Penegakan Hukum LHK Wilayah Kalimantan dan UPT.
KPHP Kotawaringin Barat. Materi yang diberikan Kebijakan Perlindungan dan Pengamanan Hutan di Provinsi Kalimantan Tengah (Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah). Selain itu juga
“Kami ingin agar nantinya mereka dapat melakukan pencegahan dan pemberantasan pengrusakan Hutan. Dengan adanya sosialisasi ini juga bisa memberikan solusi alternatif penyelesaian penggunaan kawasan hutan tanpa ijin,”katanya.
Ia menambahkan, selain itu tujuan dari kegiatan ini juga ingin melakukan perlindungan dan Pengamanan Hutan. Supaya nantinya  para peserta dapat memahami peraturan tentang penggunaan kawasan hutan.
Baik  kepada masyarakat baik yang berada didalam maupun sekitar kawasan hutan. Agar masyarakat dapat menggunakan kawasan hutan secara legal di wilayah UPT KPHP Kotawaringin Barat. 
“Kami harapkan agar  masyarakat untuk tidak melakukan perambahan kawasan hutan di kawasan hutan di Wilayah UPT KPHP Kobar. Semoga hasil sosialisasi ini dapat menurunnya gangguan terhadap sumber daya hutan dan perambahan kawasan hutan,”ucapnya.

Exit mobile version