MUARA TEWEH- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah
(DPRD) Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Kalsel melakukam studi banding ke
Kabupaten Barito Utara (Batara). Kunjungan dalam rangka pengelolaan pasar yang
ada di Kabupaten bermotto Iya Mulik Bengkang Turan, Jumat (13/9).
Sebanyak 29 anggota DPRD HSU dari berbagai
fraksi diterima langsung Asisten I Setda Pemkab Batara Drs H Masdulhaq
didampingi Kepala Disdagrin Batara H Hajrannor. Selanjutnya langsung dilakukan
pertemuan di Aula Setda Batara.
Hajranor dalam paparan menjelaskan, bahwa dalam
setiap pasar harus ada penggelolaanya dan harus bersih serta tertata
rapi.
โJadi kunjungan mereka terkait
penggelolaan pasar dan penataan PKL. Yang mana sesuai keinginan mereka agar
pasar mereka bisa terkelola dengan baik dan kita tetap berjuang agar pasar kita
menjadi pasar tradisional yang modern,โ kata Hajrannor ditemui usai
pertemuan.
Menurutnya, sudah ada kesepakatan dengan
pemerintah daerah dan DPRD tidak memasukan ritel-ritel modern seperti alfamart,
indomart dan lainya. โJika mereka itu masuk otomatis pedagang-pedagang
pasar tradisional bisa kolep. Sehingga ini yang harus diproteks,โ ungkapnya.
Wakil Ketua Sementara DPRD HSU Mawardi mengatakan,
kunjungan kerja mereka ke Batara ini berkaitan dengan tata pengelolaan pasar
dan penataan pedagang kaki lima. Yang mana mereka menilai pasar di Batara ini
dalam pengelolaannya tertata sangat baik sekali.
โKami ingin pembelajaran mengenai hal ini
akan kami bawa dalam rapat kerja dengan pihak Eksekutif Kabupaten HSU.yang mana
bahan pembelajaran ini, merupakan tupoksi kami sebagai wakil rakyat,โ
terang Mawardi.(dad/ram)