25.2 C
Jakarta
Sunday, November 24, 2024

Masyarakat Diminta Bijak Menyikapi Informasi Terkait Penerimaan CPNS

PURUK CAHU-Masyarakat
masih menanti-nanti mengenai formasi penerimaan calon Pegawai Negeri Sipil
(CPNS) Tahun 2019. Hingga saat ini belum ada kepastian dari pemerintah pusat
maupun pemerintah daerah kapan dimulai dan berapa formasi yang diperlukan.

Walaupun ada informasi
penerimaan lewat internet secara online tetapi tidak jelas siapa penanggung
jawabnya.

Kepala Badan
Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Mura Yance
P Sirenden melalui Sekretaris Badan Lentine menyampaikan, bahwa memang informasi
pada tahun 2019 ini ada penerimaan, tetapi sampai saat ini masih belum ada
rekomendasi atau jatah formasi dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara
dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

“Sampai saat ini kami
di BKPSDM Mura masih belum menerima informasi tersebut, sebab sampai sekarang
formasi masih belum ada ditentukan karena menunggu hasil rekomendasi dari
Kemenpan RB,” jelas Lentine, Kamis (5/9).

Baca Juga :  FBIMBT Meriahkan HUT Batara

Sebelumnya lanjut dia,
BKPSDM Mura telah mengusulkan formasi CPNS ke Kemenpan RB, namun sampai sekarang
belum ada diterima usulannya. Oleh karena itu, Sekretaris BKPSDM Mura berharap
agar masyarakat bijak menyikapi setiap informasi yang muncul di media online
yang disebar oleh orang-orang yang tak bertanggungjawab bahakan bisa
mengatasnamakan Menpan RB, khususnya di media
sosial terkait penerimaan CPNS ini. 

“Sering masyarakat datang ke kantor ini
untuk menanyakan kebenaran serta beberapa jatah penerimaan CPNS tahun ini, jadi
sering saya jelaskan bahwa kalau untuk Mura penerimaan CPNS pasti ada pemberitahuan
resmi baik lewat papan pengumuman maupun website atau online,” ujarnya.
(her/uni)

PURUK CAHU-Masyarakat
masih menanti-nanti mengenai formasi penerimaan calon Pegawai Negeri Sipil
(CPNS) Tahun 2019. Hingga saat ini belum ada kepastian dari pemerintah pusat
maupun pemerintah daerah kapan dimulai dan berapa formasi yang diperlukan.

Walaupun ada informasi
penerimaan lewat internet secara online tetapi tidak jelas siapa penanggung
jawabnya.

Kepala Badan
Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Mura Yance
P Sirenden melalui Sekretaris Badan Lentine menyampaikan, bahwa memang informasi
pada tahun 2019 ini ada penerimaan, tetapi sampai saat ini masih belum ada
rekomendasi atau jatah formasi dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara
dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

“Sampai saat ini kami
di BKPSDM Mura masih belum menerima informasi tersebut, sebab sampai sekarang
formasi masih belum ada ditentukan karena menunggu hasil rekomendasi dari
Kemenpan RB,” jelas Lentine, Kamis (5/9).

Baca Juga :  FBIMBT Meriahkan HUT Batara

Sebelumnya lanjut dia,
BKPSDM Mura telah mengusulkan formasi CPNS ke Kemenpan RB, namun sampai sekarang
belum ada diterima usulannya. Oleh karena itu, Sekretaris BKPSDM Mura berharap
agar masyarakat bijak menyikapi setiap informasi yang muncul di media online
yang disebar oleh orang-orang yang tak bertanggungjawab bahakan bisa
mengatasnamakan Menpan RB, khususnya di media
sosial terkait penerimaan CPNS ini. 

“Sering masyarakat datang ke kantor ini
untuk menanyakan kebenaran serta beberapa jatah penerimaan CPNS tahun ini, jadi
sering saya jelaskan bahwa kalau untuk Mura penerimaan CPNS pasti ada pemberitahuan
resmi baik lewat papan pengumuman maupun website atau online,” ujarnya.
(her/uni)

Terpopuler

Artikel Terbaru