PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Pemprov Kalteng) menggelar Rapat Pemetaan dan Pembahasan Potensi Kerja Sama Daerah di Palangka Raya, Selasa (25/2/2025). Agenda ini bertujuan menyusun strategi kolaborasi antardaerah guna mendukung pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Plt Sekretaris Daerah Kalteng melalui Kepala Bagian Kerja Sama, Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Setda Provinsi Kalteng, Achmad Hairudin, menegaskan pentingnya kerja sama daerah yang tidak sekadar administratif, tetapi sebagai instrumen mempercepat realisasi program strategis.
Menurutnya, pemetaan potensi menjadi langkah awal dalam memastikan kerja sama daerah lebih terarah dan memberikan dampak nyata bagi pembangunan.
“Jika dikelola dengan baik, kerja sama daerah dapat menjadi solusi atas keterbatasan sumber daya serta mempercepat pencapaian target pembangunan,” ujar Achmad.
Ia menambahkan, pembangunan di suatu daerah tidak bisa berjalan sendiri tanpa sinergi dengan daerah lain. Oleh karena itu, perencanaan kerja sama harus selaras dengan kebutuhan serta berkelanjutan untuk memastikan manfaat jangka panjang.
Sementara itu, Analis Kebijakan Ahli Muda, Bagian Kerja Sama, Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Setda Provinsi Kalteng, Dina Fitriani, menyebutkan bahwa rapat ini juga bertujuan mengidentifikasi sektor yang dapat dikolaborasikan, baik dengan daerah lain maupun pihak ketiga. Selain itu, hasil pemetaan akan menjadi dasar dalam perencanaan jangka menengah dan tahunan daerah.
“Semangat kolaborasi yang lebih kuat akan menciptakan pemerintahan yang lebih efektif serta mendorong daerah berkembang lebih cepat,” pungkasnya. (mmckalteng)