26.1 C
Jakarta
Thursday, April 17, 2025

Apel Pascalebaran dan Halalbihalal Pemprov Kalteng

Tingkat Kehadiran Cukup Tinggi, Lisda : Sejauh Ini Tidak Ada yang Melanggar

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO  – Kepala BKD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Lisda Arriyana, memastikan tingkat kehadiran ASN dalam Apel Besar dan Halalbihalal 1446 Hijriah yang digelar Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng tahun 2025 cukup tinggi dan berjalan lancar.

“Secara umum semua hadir, kecuali yang memang sakit atau sedang cuti, termasuk ada yang cuti melahirkan,” ujar Lisda, Selasa (8/4)

Ia menegaskan bahwa pihaknya tidak menemukan adanya ASN yang menambah cuti secara sembarangan. “Surat edaran sudah ada, dan dari hasil pengecekan di OPD, tidak ditemukan penambahan cuti tanpa alasan. Jadi, sejauh ini tidak ada yang melanggar,” katanya.

Menurutnya, izin ketidakhadiran ASN murni karena alasan yang dapat diterima. “Hanya karena sakit dan cuti. Rata-rata satu orang per OPD, bahkan ada OPD yang hadir semua.  Yang sakit juga disertai surat keterangan dokter,” tutup Lisda.

Baca Juga :  Rakor Persiapan Harvesting BBI/BBWI di Kalteng Fokus pada Peningkatan Ekonomi Masyarakat

Apel Besar dan Halalbihalal ini menjadi bagian dari upaya mempererat silaturahmi serta meningkatkan kedisiplinan ASN pasca libur Idulfitri.(hfz)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO  – Kepala BKD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Lisda Arriyana, memastikan tingkat kehadiran ASN dalam Apel Besar dan Halalbihalal 1446 Hijriah yang digelar Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng tahun 2025 cukup tinggi dan berjalan lancar.

“Secara umum semua hadir, kecuali yang memang sakit atau sedang cuti, termasuk ada yang cuti melahirkan,” ujar Lisda, Selasa (8/4)

Ia menegaskan bahwa pihaknya tidak menemukan adanya ASN yang menambah cuti secara sembarangan. “Surat edaran sudah ada, dan dari hasil pengecekan di OPD, tidak ditemukan penambahan cuti tanpa alasan. Jadi, sejauh ini tidak ada yang melanggar,” katanya.

Menurutnya, izin ketidakhadiran ASN murni karena alasan yang dapat diterima. “Hanya karena sakit dan cuti. Rata-rata satu orang per OPD, bahkan ada OPD yang hadir semua.  Yang sakit juga disertai surat keterangan dokter,” tutup Lisda.

Baca Juga :  Rakor Persiapan Harvesting BBI/BBWI di Kalteng Fokus pada Peningkatan Ekonomi Masyarakat

Apel Besar dan Halalbihalal ini menjadi bagian dari upaya mempererat silaturahmi serta meningkatkan kedisiplinan ASN pasca libur Idulfitri.(hfz)

Terpopuler

Artikel Terbaru