31.7 C
Jakarta
Saturday, April 27, 2024

Bupati Hadiri Panen Perdana Jagung Poktan

KUALA
PEMBUANG – Bupati Seruyan Yulhaidir menghadiri panen perdana jagung 
Kelompok Tani (Poktan) Menabur Benih Menuai Hasil di Desa Bangkal, Kecamatan
Seruyan Raya, beberapa waktu lalu. Kesempatan itu juga dimanfaatkan bupati
untuk memberi arahan kepada kepala desa tentang penyaluran bantuan langsung
tunai dana desa (BLT-DD).

Pada
panen perdana tersebut juga dihadiri anggota DPRD Kalteng Fery Khaidir dari
Fraksi PDI Perjuangan.

Bupati
minta masyarakat di desa-desa yang ada di wilayah itu untuk mempersiapkan lahan
dalam rangka menjaga ketahanan pangan menghadapi pandemi Covid-19 saat ini.
Setidaknya lahan yang ada bisa dimanfaatkan untuk menanam tanaman yang bisa
membantu menambah penghasilan keluarga atau bisa dikonsumsi sendiri.

Baca Juga :  Jamin Pendidikan, Yulhaidir Instruksikan Hal Ini ke Seluruh Kasek

Orang
nomor satu di Pemkab Seruyan itu minta warga setempat agar memanfaatkan lahan-lahan
kosong untuk menanam jagung, singkong dan umbi-umbian serta sayuran. Hal itu
perlu dilakukan guna mengantisipasi segala kemungkinan yang disebabkan pandemi Covid-19.

Menurut
bupati, panen jagung yang dilakukan saat itu sekitar 2 hektare. Jagung hasil
panen tersebut sangat melimpah. Hal ini tidak lepas dari pembinaan yang
dilakukan pihaknya kepada para petani jagung tersebut.

Bupati
juga meminta kepada camat dan kepala desa, jika ada warga yang belum terdata
agar didata ulang untuk penerimaan bantuan.  “Kita sebagai pelayan
masyarakat harus sabar menghadapi segala permasalahan yang terjadi saat ini,”
ungkap Yulhaidir.

Baca Juga :  Kemarau Panjang, Warga Simpang Segintung dapat Bantuan Air Besih

Bupati
Seruyan juga mengingatkan, sebentar lagi akan memasuki musim kemarau. Jangan
sampai ada kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah itu. Karena bisa
berdampak untuk semua.  “Mari kita jadikan Seruyan khususnya dan Kalteng
umumnya agar ternebas dari asap tahun 2020,” harapnya. 

KUALA
PEMBUANG – Bupati Seruyan Yulhaidir menghadiri panen perdana jagung 
Kelompok Tani (Poktan) Menabur Benih Menuai Hasil di Desa Bangkal, Kecamatan
Seruyan Raya, beberapa waktu lalu. Kesempatan itu juga dimanfaatkan bupati
untuk memberi arahan kepada kepala desa tentang penyaluran bantuan langsung
tunai dana desa (BLT-DD).

Pada
panen perdana tersebut juga dihadiri anggota DPRD Kalteng Fery Khaidir dari
Fraksi PDI Perjuangan.

Bupati
minta masyarakat di desa-desa yang ada di wilayah itu untuk mempersiapkan lahan
dalam rangka menjaga ketahanan pangan menghadapi pandemi Covid-19 saat ini.
Setidaknya lahan yang ada bisa dimanfaatkan untuk menanam tanaman yang bisa
membantu menambah penghasilan keluarga atau bisa dikonsumsi sendiri.

Baca Juga :  Jamin Pendidikan, Yulhaidir Instruksikan Hal Ini ke Seluruh Kasek

Orang
nomor satu di Pemkab Seruyan itu minta warga setempat agar memanfaatkan lahan-lahan
kosong untuk menanam jagung, singkong dan umbi-umbian serta sayuran. Hal itu
perlu dilakukan guna mengantisipasi segala kemungkinan yang disebabkan pandemi Covid-19.

Menurut
bupati, panen jagung yang dilakukan saat itu sekitar 2 hektare. Jagung hasil
panen tersebut sangat melimpah. Hal ini tidak lepas dari pembinaan yang
dilakukan pihaknya kepada para petani jagung tersebut.

Bupati
juga meminta kepada camat dan kepala desa, jika ada warga yang belum terdata
agar didata ulang untuk penerimaan bantuan.  “Kita sebagai pelayan
masyarakat harus sabar menghadapi segala permasalahan yang terjadi saat ini,”
ungkap Yulhaidir.

Baca Juga :  Kemarau Panjang, Warga Simpang Segintung dapat Bantuan Air Besih

Bupati
Seruyan juga mengingatkan, sebentar lagi akan memasuki musim kemarau. Jangan
sampai ada kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah itu. Karena bisa
berdampak untuk semua.  “Mari kita jadikan Seruyan khususnya dan Kalteng
umumnya agar ternebas dari asap tahun 2020,” harapnya. 

Terpopuler

Artikel Terbaru