PULANG PISAU,PROKALTENG,CO – Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau menggelar acara ramah tamah dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-23 Kabupaten Pulang Pisau. Kegiatan tersebut digelar di Gedung Pertemuan Umum (GPU) Handep Hapakat, Rabu (2/7).
Acara tersebut dihadiri Gubernur Kalimantan Tengah H Agustiar Sabran, Wakil Gubernur H Edy Pratowo, Bupati Pulang Pisau H Ahmad Rifa’i, Wakil Bupati H Ahmad Jayadikarta, Bupati Kapuas H Muhammad Wiyatno, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan kepala perangkat daerah.
Ahmad Rifa’i menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Gubernur Kalimantan Tengah H Agustiar Sabran yang juga memimpin upacara peringatan Hari Jadi ke-23 Kabupaten Pulang Pisau tahun 2025.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau, saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur H. Agustiar Sabran atas kehadiran dan kesediaannya memimpin upacara peringatan hari jadi Kabupaten Pulang Pisau,” ujar Bupati.
Bupati mengungkapkan, bahwa peringatan hari jadi ini merupakan momen penting untuk mempererat tali silaturahmi sekaligus mengenang perjuangan para pendahulu dalam membangun dan memajukan Kabupaten Pulang Pisau.
“Peringatan hari jadi ini adalah momentum yang indah untuk mempererat silaturahmi, mengenang sejarah perjuangan, serta memahami cita-cita dan semangat para pendiri Kabupaten Pulang Pisau dalam membangun daerah ini,” katanya.
Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat, baik di Kabupaten Pulang Pisau maupun di seluruh wilayah Kalimantan Tengah, untuk terus bersinergi dalam membangun daerah agar lebih maju dan sejahtera.
“Mari kita jadikan momen ini sebagai momen kebahagiaan bersama seluruh masyarakat Pulang Pisau dan Kalimantan Tengah. Dukungan dari semua pihak sangat penting dalam mendorong pembangunan daerah,” ujarnya.
Secara khusus bupati juga menyampaikan penghormatan kepada para pendahulu yang telah berjuang demi berdirinya Kabupaten Pulang Pisau.
“Semangat juang para pendahulu akan terus kami lanjutkan dan jadikan sebagai tekad dalam mewujudkan Kabupaten Pulang Pisau yang lebih baik dan sejahtera,” tandasnya. (kpg/art)