26.3 C
Jakarta
Sunday, November 24, 2024

Sejak 2023, Pemkab Sepakati Kerja Sama dengan Unud Bali Terkait Pengembangan SDM

NANGA BULIK, PROKALTENG.CO- Sebagai upaya pemenuhan kekurangan dokter spesialis di Kabupaten Lamandau, Pemerintah daerah setempat melakukan sejumlah program strategis. Diantaranya membuat kesepakatan dengan perguruan tinggi mengenai penyelenggaraan pendidikan dokter spesialis.

Penjabat Bupati Lamandau Lilis Suriani. Menyebut, salah satu poin kerja sama tersebut terkait Program Pembimbingan Utusan Khusus (PPUK) bagi ASN dari Instansi Pemkab Lamandau, yang telah memenuhi kualifikasi serta persyaratan sebagai peserta utusan khusus penerima beasiswa sekolah dokter spesialis.

Lilis menjelaskan, salah satu perguruan tinggi yang siap berkerja sama dengan Pemkab Lamandau yakni, Universitas Udayana (UNUD) Bali. Kerja sama itu disepakati sejak tahun 2023 lalu yang ditandai dengan penandatanganan MoU antara Pemkab Lamandau dengan Universitas Udayana di Gedung Rektorat Universitas tersebut.

“Sesuai dengan nota kesepahaman, kerjasama itu melingkupi neurologi, mata dan THT serta kerjasama dengan spesialis-spesialis lainnya. Sehingga diharapkan dapat terpenuhinya dokter-dokter spesialis sebagai upaya peningkatan layanan kesehatan di Kabupaten Lamandau,” ujar Lilis di Nanga Bulik, Rabu (3/7).

Baca Juga :  Diikuti 180 Peserta, Pemkab Gelar Bimtek Layanan Kedaruratan "Lamandau Siaga 112"

Pelayanan kesehatan, kata Lilis, merupakan salah satu layanan dasar bagi masyarakat. Kerjasama tersebut diharapkan membuka jalan perluasan lini dan perwujudan visi misi Kabupaten Lamandau dalam peningkatan kualitas pelayanan Kesehatan bagi masyarakat.

Ia berharap kerjasama itu dapat dilakukan secara berkesinambungan, dan juga berkaitan dengan peningkatan pendidikan dokter yang ada di Kabupaten Lamandau yang ingin sekolah dokter spesialis di Universitas Udayana Bali.

“Harapannya kedepan juga bisa dilakukan kerjasama pengiriman SDM untuk studi lanjut ke Universitas Udayana, dalam rangka meningkatkan kapasitas SDM bidang kesehatan,” harapnya.

Sementara, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja Sama dan Informasi, Prof. I Putu Gede Adiatmika menjelaskan, usai penandatanganan kerja sama pihaknya langsung melakukan visitasi ke RSUD Lamandau, untuk melihat langsung kesiapan rumah sakit sebagai RS jejaring untuk residen senior mandiri Ilmu Kesehatan Mata, THT-Bedah Kepala Leher, dan Neurologi.

Baca Juga :  Ciptakan Pembangunan Daerah Menjadi Lebih Baik Lagi, Khususnya Pulang Pisau dan Lamandau

“Saat ini kami telah menempatkan tiga dokter spesialis di RSUD Lamandau,” sebutnya.

Ia menjelaskan kerja sama itu merupakan pelaksanaan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya kerjasama di bidang Kesehatan. Melalui kerja sama itu, pihaknya berkomitmen untuk membantu pengembangan SDM serta pengembangan masyarakat yang ada di Kabupaten Lamandau.

“Selain bidang kesehatan dalam penempatan dokter residen, kami juga akan mendorong fakultas lain untuk bisa membantu Pemerintah Kabupaten Lamandau dalam berbagai bidang, sepanjang itu bisa dikerjasamakan,” pungkasnya.(Bib)

NANGA BULIK, PROKALTENG.CO- Sebagai upaya pemenuhan kekurangan dokter spesialis di Kabupaten Lamandau, Pemerintah daerah setempat melakukan sejumlah program strategis. Diantaranya membuat kesepakatan dengan perguruan tinggi mengenai penyelenggaraan pendidikan dokter spesialis.

Penjabat Bupati Lamandau Lilis Suriani. Menyebut, salah satu poin kerja sama tersebut terkait Program Pembimbingan Utusan Khusus (PPUK) bagi ASN dari Instansi Pemkab Lamandau, yang telah memenuhi kualifikasi serta persyaratan sebagai peserta utusan khusus penerima beasiswa sekolah dokter spesialis.

Lilis menjelaskan, salah satu perguruan tinggi yang siap berkerja sama dengan Pemkab Lamandau yakni, Universitas Udayana (UNUD) Bali. Kerja sama itu disepakati sejak tahun 2023 lalu yang ditandai dengan penandatanganan MoU antara Pemkab Lamandau dengan Universitas Udayana di Gedung Rektorat Universitas tersebut.

“Sesuai dengan nota kesepahaman, kerjasama itu melingkupi neurologi, mata dan THT serta kerjasama dengan spesialis-spesialis lainnya. Sehingga diharapkan dapat terpenuhinya dokter-dokter spesialis sebagai upaya peningkatan layanan kesehatan di Kabupaten Lamandau,” ujar Lilis di Nanga Bulik, Rabu (3/7).

Baca Juga :  Diikuti 180 Peserta, Pemkab Gelar Bimtek Layanan Kedaruratan "Lamandau Siaga 112"

Pelayanan kesehatan, kata Lilis, merupakan salah satu layanan dasar bagi masyarakat. Kerjasama tersebut diharapkan membuka jalan perluasan lini dan perwujudan visi misi Kabupaten Lamandau dalam peningkatan kualitas pelayanan Kesehatan bagi masyarakat.

Ia berharap kerjasama itu dapat dilakukan secara berkesinambungan, dan juga berkaitan dengan peningkatan pendidikan dokter yang ada di Kabupaten Lamandau yang ingin sekolah dokter spesialis di Universitas Udayana Bali.

“Harapannya kedepan juga bisa dilakukan kerjasama pengiriman SDM untuk studi lanjut ke Universitas Udayana, dalam rangka meningkatkan kapasitas SDM bidang kesehatan,” harapnya.

Sementara, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja Sama dan Informasi, Prof. I Putu Gede Adiatmika menjelaskan, usai penandatanganan kerja sama pihaknya langsung melakukan visitasi ke RSUD Lamandau, untuk melihat langsung kesiapan rumah sakit sebagai RS jejaring untuk residen senior mandiri Ilmu Kesehatan Mata, THT-Bedah Kepala Leher, dan Neurologi.

Baca Juga :  Ciptakan Pembangunan Daerah Menjadi Lebih Baik Lagi, Khususnya Pulang Pisau dan Lamandau

“Saat ini kami telah menempatkan tiga dokter spesialis di RSUD Lamandau,” sebutnya.

Ia menjelaskan kerja sama itu merupakan pelaksanaan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya kerjasama di bidang Kesehatan. Melalui kerja sama itu, pihaknya berkomitmen untuk membantu pengembangan SDM serta pengembangan masyarakat yang ada di Kabupaten Lamandau.

“Selain bidang kesehatan dalam penempatan dokter residen, kami juga akan mendorong fakultas lain untuk bisa membantu Pemerintah Kabupaten Lamandau dalam berbagai bidang, sepanjang itu bisa dikerjasamakan,” pungkasnya.(Bib)

Terpopuler

Artikel Terbaru