SAMPIT, PROKALTENG.CO– Wilayah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) merupakan salah satu wilayah yang mempunyai penduduk yang banyak di Kalimantan Tengah (Kalteng). Hal itu membuat wilayah dengan julukan Bumi Habaring Hurung ini memiliki potensi bisnis properti bagi para investor ataupun pebisnis.
“Penduduk Kotim ini adalah yang terbesar di Kalteng. Otomatis kebutuhan papannya pun juga akan besar,”ujar Bupati Kotim Halikinnor usai meresmikan salah satu supermarket bangunan, Sabtu (25/11).
Halikinnor menyebutkan, hal itu selaras dengan menjamurnya pasar bahan bangunan yang ada di Kotim. Bahkan jika dilihat lagi, wilayah kawasan pusat perbelanjaan mentaya (PPM), sebagian besar memiliki toko yang menyediakan bahan bangunan. Ditambah lagi, supermarket bahan bangunan kian menjamur di Kota Sampit.
“Supermarket bangunan seperti ini menjadi bukti kalau kebutuhan masyarakat kita itu meningkat. Makanya mereka bisa berdiri semegah ini,”ungkapnya.
Ia menyebutkan, usai Pandemi Covid-19 lalu, pembangunan di Kabupaten Kotim meningkat pesat. Ditambah lagi perekonomian yang kian merangkak naik membuat Kotim digadang-gadang akan menjadi lahan bisnis properti yang menjanjikan.
“30 persen PDRB Kalteng ini ada di Kotim. Perputaran ekonomi kita juga yang terbesar. Jadi potensi sekali untuk peluang usaha jika bisa mengoptimalkannya,”katanya.
Halikinnor berharap, pesatnya pembangunan di Kotim dapat membuat wilayah ini semakin maju. Lapangan pekerjaanpun diharapkan semakin bertambah. Sehingga penguatan ekonomi dari segala sektor bisa terwujud.(sli/kpg/ind)