27.9 C
Jakarta
Thursday, January 15, 2026

Kebutuhan Mendesak! Kotim Berencana Bangun Gedung Multiguna Dilengkapi Sirkuit Balap Motor

SAMPIT, PROKALTENG.CO– Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana akan membangun gedung multiguna yang dilengkapi sirkuit balap motor, sebagai salah satu program prioritas daerah.

Rencana tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Kotim H Halikinnor usai upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Kabupaten Kotawaringin Timur, Rabu (7/1).

Bupati Halikinnor menilai keberadaan gedung multiguna sudah menjadi kebutuhan mendesak. Selama ini, berbagai kegiatan berskala besar, mulai dari event balap motor hingga upacara resmi, kerap memanfaatkan ruang publik yang tidak semestinya, seperti taman kota dan Stadion 29 Nopember Sampit.

“Yang sangat mendesak saat ini adalah pembangunan gedung multiguna sekaligus sirkuit balap motor bagi anak-anak muda. Selama ini event balap motor selalu menggunakan taman kota, dan setiap upacara besar kita menggunakan lapangan Stadion 29 Nopember,” ujar Halikinnor.

Baca Juga :  Pemkab Kotim Terus Berkomitmen Meningkatkan Kualitas Pendidikan dengan Berbagai Program Strategis

Ia menjelaskan, penggunaan Stadion 29 Nopember secara intensif untuk kegiatan non-olahraga berdampak buruk terhadap kondisi rumput stadion. Padahal, perawatan dan pengadaan rumput stadion membutuhkan anggaran yang tidak sedikit. Atas dasar itu,

Pemkab Kotim berencana mengembalikan fungsi utama Stadion 29 Nopember sebagai pusat kegiatan olahraga, agar fasilitas tersebut dapat dimanfaatkan secara optimal oleh atlet dan masyarakat.

Sebagai solusi jangka panjang, pemerintah daerah telah menyiapkan lahan seluas sekitar 4 hektare di kawasan Lingkar Selatan Sampit. Di atas lahan tersebut akan dibangun gedung multiguna berkapasitas sekitar 5.000 hingga 7.000 orang, lengkap dengan fasilitas pendukung, termasuk sirkuit balap motor.

Electronic money exchangers listing

Gedung ini nantinya akan difungsikan untuk berbagai kegiatan, seperti upacara peringatan hari besar, pameran atau expo, hingga event-event besar lainnya, sehingga tidak lagi mengganggu ruang publik maupun fasilitas olahraga.

Baca Juga :  Pacu Kinerja Dalam Membarikan Pelayanan Kepada Masyarakat

“Lokasinya dekat Bundaran Belanga, masuk sekitar 100 meter dari jalan utama. Akses keluarmasuk akan dibuat dua arah, sehingga kegiatan seperti upacara, expo, maupun road race tidak mengganggu arus lalu lintas. Sementara Stadion 29 Nopember akan kita fokuskan sepenuhnya sebagai pusat olahraga,” pungkas Halikinnor. (bah/ ans/kpg)

SAMPIT, PROKALTENG.CO– Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana akan membangun gedung multiguna yang dilengkapi sirkuit balap motor, sebagai salah satu program prioritas daerah.

Rencana tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Kotim H Halikinnor usai upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Kabupaten Kotawaringin Timur, Rabu (7/1).

Bupati Halikinnor menilai keberadaan gedung multiguna sudah menjadi kebutuhan mendesak. Selama ini, berbagai kegiatan berskala besar, mulai dari event balap motor hingga upacara resmi, kerap memanfaatkan ruang publik yang tidak semestinya, seperti taman kota dan Stadion 29 Nopember Sampit.

Electronic money exchangers listing

“Yang sangat mendesak saat ini adalah pembangunan gedung multiguna sekaligus sirkuit balap motor bagi anak-anak muda. Selama ini event balap motor selalu menggunakan taman kota, dan setiap upacara besar kita menggunakan lapangan Stadion 29 Nopember,” ujar Halikinnor.

Baca Juga :  Pemkab Kotim Terus Berkomitmen Meningkatkan Kualitas Pendidikan dengan Berbagai Program Strategis

Ia menjelaskan, penggunaan Stadion 29 Nopember secara intensif untuk kegiatan non-olahraga berdampak buruk terhadap kondisi rumput stadion. Padahal, perawatan dan pengadaan rumput stadion membutuhkan anggaran yang tidak sedikit. Atas dasar itu,

Pemkab Kotim berencana mengembalikan fungsi utama Stadion 29 Nopember sebagai pusat kegiatan olahraga, agar fasilitas tersebut dapat dimanfaatkan secara optimal oleh atlet dan masyarakat.

Sebagai solusi jangka panjang, pemerintah daerah telah menyiapkan lahan seluas sekitar 4 hektare di kawasan Lingkar Selatan Sampit. Di atas lahan tersebut akan dibangun gedung multiguna berkapasitas sekitar 5.000 hingga 7.000 orang, lengkap dengan fasilitas pendukung, termasuk sirkuit balap motor.

Gedung ini nantinya akan difungsikan untuk berbagai kegiatan, seperti upacara peringatan hari besar, pameran atau expo, hingga event-event besar lainnya, sehingga tidak lagi mengganggu ruang publik maupun fasilitas olahraga.

Baca Juga :  Pacu Kinerja Dalam Membarikan Pelayanan Kepada Masyarakat

“Lokasinya dekat Bundaran Belanga, masuk sekitar 100 meter dari jalan utama. Akses keluarmasuk akan dibuat dua arah, sehingga kegiatan seperti upacara, expo, maupun road race tidak mengganggu arus lalu lintas. Sementara Stadion 29 Nopember akan kita fokuskan sepenuhnya sebagai pusat olahraga,” pungkas Halikinnor. (bah/ ans/kpg)

Terpopuler

Artikel Terbaru