31.7 C
Jakarta
Saturday, April 27, 2024

Komisi VII DPR RI: Green Energy dan Green Industry Jadi Bagian Kehidupan

JAKARTA – Anggota Komisi VII DPR RI Mukhtarudin mendukung langkah Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita yang terus mendorong industri tanah air untuk melakukan transformasi digital menuju green industry atau industri hijau.

Politisi Golkar Dapil Kalimantan Tengah ini bilang tujuan dari penerapan industri hijau adalah mengutamakan upaya efisiensi dan efektivitas yang mampu menyelaraskan pembangunan industri dengan kelestarian fungsi-fungsi lingkungan hidup.

“Artinya, lingkungan sangat penting, karena selain bermanfaat dari sisi tinjauan green industry yang berdampak positif pada lingkungan di sekitarnya, juga bermanfaat untuk industri itu sendiri,” tandas Mukhtarudin, Jumat 22 Maret 2024.

Peraih penghargaan tokoh peduli daerah terbaik Teropong Parlemen Award 2023 ini mengatakan pola pikir manusia dalam hal lingkungan hidup selalu berubah seiring perkembangan zaman saat ini.

“Lingkungan hidup green energy dan green industry sudah menjadi bagian keharusan bagi semua untuk kehidupan sekarang dan yang akan datang,” imbuh Mukhtarudin.

Apalagi, Mukhtarudin bilang Indonesia memiliki potensi dan sumber energi bersih yang berlimpah, seperti panas bumi, tenaga surya, ataupun tenaga air.

Baca Juga :  Mukhtarudin: UU Cipta Kerja Harus Lebih Utamakan Pemahaman Pro Rakyat

Sementara, potensi listrik melalui PLTA mencapai sebesar 76,09 gigawatt. Namun, saat ini kapasitas yang terpasang baru mencapai 5,28 gigawatt atau baru mencapai 6,9 persen dari kapasitas yang ada.

“Sedangkan potensi PLTS sekitar 4.8 KWh/m2 atau setara 112.000 GWp, namun yang sudah dimanfaatkan baru sekitar 10 MWp,” ujar Mukhtarudin.

Pemerintah Indonesia dalam hal ini sudah menargetkan dalam Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik PLN (RUPTL PLN) 2021 – 2030, kapasitas PLTS di Indonesia sudah mencapai 4.680 MW.

Kementerian ESDM di setiap Rapat Kerja (Raker) dengan Komisi VII DPR RI pun telah menargetkan bauran energi dari fosil ke EBT bisa mencapai 23 persen di tahun 2025.

Sedangkan dalam Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL), Indonesia menargetkan di usia kemerdekaannya yang ke-100 di tahun 2045, bauran EBT sudah bisa mencapai 30 persen.

Untuk itulah, Mukhtarudin berharap pengembangan EBT yang antara lain bersumber dari pembangkit listrik tenaga air (PLTA), tenaga angin/bayu (PLTB), ataupun tenaga surya (PLTS), mutlak dilakukan.

Baca Juga :  Harga Beras Naik, Ini Kata Legislator Golkar Mukhtarudin

“Karena tidak bisa lagi selamanya bergantung kepada energi fosil yang semakin menipis saat ini,” pungkas Mukhtarudin.

Komitmen Jokowi Kembangkan EBT

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengatakan keberadaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di tanah air tentu akan dimanfaatkan untuk mendukung industri hijau.

“Memang permintaan untuk yang green energy untuk industri itu yang paling banyak, karena semuanya pengin mendapatkan produk-produk premium dari green energy,” ujar Presiden Jokowi.

Presiden menegaskan, pemerintah berkomitmen untuk terus mengembangkan energi baru terbarukan (EBT) di tanah air, baik pembangkit listrik tenaga air, geotermal, bahkan tenaga angin.

“Kita harapkan akan semakin banyak energi baru terbarukan yang dibangun di negara kita Indonesia, baik itu tenaga surya, hydropower, kemudian geotermal, kemudian tenaga angin. Saya kira kalau terus secara konsisten kita laksanakan seperti ini akan sangat baik,” ujar Presiden Jokowi. (tim)

JAKARTA – Anggota Komisi VII DPR RI Mukhtarudin mendukung langkah Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita yang terus mendorong industri tanah air untuk melakukan transformasi digital menuju green industry atau industri hijau.

Politisi Golkar Dapil Kalimantan Tengah ini bilang tujuan dari penerapan industri hijau adalah mengutamakan upaya efisiensi dan efektivitas yang mampu menyelaraskan pembangunan industri dengan kelestarian fungsi-fungsi lingkungan hidup.

“Artinya, lingkungan sangat penting, karena selain bermanfaat dari sisi tinjauan green industry yang berdampak positif pada lingkungan di sekitarnya, juga bermanfaat untuk industri itu sendiri,” tandas Mukhtarudin, Jumat 22 Maret 2024.

Peraih penghargaan tokoh peduli daerah terbaik Teropong Parlemen Award 2023 ini mengatakan pola pikir manusia dalam hal lingkungan hidup selalu berubah seiring perkembangan zaman saat ini.

“Lingkungan hidup green energy dan green industry sudah menjadi bagian keharusan bagi semua untuk kehidupan sekarang dan yang akan datang,” imbuh Mukhtarudin.

Apalagi, Mukhtarudin bilang Indonesia memiliki potensi dan sumber energi bersih yang berlimpah, seperti panas bumi, tenaga surya, ataupun tenaga air.

Baca Juga :  Mukhtarudin: UU Cipta Kerja Harus Lebih Utamakan Pemahaman Pro Rakyat

Sementara, potensi listrik melalui PLTA mencapai sebesar 76,09 gigawatt. Namun, saat ini kapasitas yang terpasang baru mencapai 5,28 gigawatt atau baru mencapai 6,9 persen dari kapasitas yang ada.

“Sedangkan potensi PLTS sekitar 4.8 KWh/m2 atau setara 112.000 GWp, namun yang sudah dimanfaatkan baru sekitar 10 MWp,” ujar Mukhtarudin.

Pemerintah Indonesia dalam hal ini sudah menargetkan dalam Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik PLN (RUPTL PLN) 2021 – 2030, kapasitas PLTS di Indonesia sudah mencapai 4.680 MW.

Kementerian ESDM di setiap Rapat Kerja (Raker) dengan Komisi VII DPR RI pun telah menargetkan bauran energi dari fosil ke EBT bisa mencapai 23 persen di tahun 2025.

Sedangkan dalam Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL), Indonesia menargetkan di usia kemerdekaannya yang ke-100 di tahun 2045, bauran EBT sudah bisa mencapai 30 persen.

Untuk itulah, Mukhtarudin berharap pengembangan EBT yang antara lain bersumber dari pembangkit listrik tenaga air (PLTA), tenaga angin/bayu (PLTB), ataupun tenaga surya (PLTS), mutlak dilakukan.

Baca Juga :  Harga Beras Naik, Ini Kata Legislator Golkar Mukhtarudin

“Karena tidak bisa lagi selamanya bergantung kepada energi fosil yang semakin menipis saat ini,” pungkas Mukhtarudin.

Komitmen Jokowi Kembangkan EBT

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengatakan keberadaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di tanah air tentu akan dimanfaatkan untuk mendukung industri hijau.

“Memang permintaan untuk yang green energy untuk industri itu yang paling banyak, karena semuanya pengin mendapatkan produk-produk premium dari green energy,” ujar Presiden Jokowi.

Presiden menegaskan, pemerintah berkomitmen untuk terus mengembangkan energi baru terbarukan (EBT) di tanah air, baik pembangkit listrik tenaga air, geotermal, bahkan tenaga angin.

“Kita harapkan akan semakin banyak energi baru terbarukan yang dibangun di negara kita Indonesia, baik itu tenaga surya, hydropower, kemudian geotermal, kemudian tenaga angin. Saya kira kalau terus secara konsisten kita laksanakan seperti ini akan sangat baik,” ujar Presiden Jokowi. (tim)

Terpopuler

Artikel Terbaru