Site icon Prokalteng

Pedagang Pasar Jelapat Sebut KKS Ben-Ujang Sebagai Solusi di Tengah Pa

pedagang-pasar-jelapat-sebut-kks-ben-ujang-sebagai-solusi-di-tengah-pa

PALANGKA RAYA, KALTENGPOS.CO – Para pedagang Pasar Jelapat,
Kabupaten Barito Selatan bisa sedikit bernafas lega. Pasalnya di tengah pandemi
Covid-19 yang mengganggu perekonomian mereka, Ir Ben Brahim S Bahat dan Dr
Ujang Iskandar hadir membawa solusi.

Solusi dari Calon Gubernur dan
Wakil Gubernur Kalimantan Tengah nomor urut satu itu adalah Kartu Kalteng
Sejahtera (KKS). Bachtiar, salah satu pedagang ayam potong di Pasar Jelapat,
percaya KKS adalah jawaban untuk mengatasi kesulitan ekonomi di tengah pandemi.

“Ekonomi kita sedang sulit
karena virus covid-19. Kita butuh solusi dari seorang pemimpin. Alhamdulillah
ada yang paham akan masalah ini, Ben-Ujang hadir dengan Kartu Kalteng
Sejahteranya sebagai solusi mengatasi sulitnya ekonomi,” ujar Bachtiar.

Bachtiar mengatakan
program-program di dalam KKS sangat dibutuhkan oleh masyarakat untuk
memperbaiki ekonominya. Salah satu program yang dinanti Bachtiar adalah Bantuan
Langsung Tunai (BLT).

“BLT adalah stimulan untuk
menyokong para pedagang khususnya yang modalnya mulai menipis gara-gara
kurangnya pendapatan. Dengan BLT yang diberikan Ben-Ujang saya yakin para
pedagang akan sangat terbantu,” ucap Bachtiar.

Selain Bachtiar, Septian Dadang
seorang pedagang buah di Jelapat juga menyampaikan kebahagiannya dengan
hadirnya KKS. Menurutnya KKS bakal sangat membantu khususnya bagi para pedagang
kecil.

“Seperti seorang pedagang
kecil seperti saya yang modalnya harus menunggu laku tidaknya buah hari ini,
KKS tentu akan sangat membantu. Banyak program-program yang langsung menyentuh
kebutuhan masyarakat. Apalagi saat ini kita semua tahu zaman serba sudah karena
covid-19. Tentu KKS adalah solusi yang diberikan Ben-Ujang untuk
masyarakat,” ujar Septian. 

Exit mobile version