SAMPIT, KALTENGPOS.CO – Pasangan calon nor urut 4 Pemilihan Bupati
(Pilbup) Kotim, HM Rudini Darwan Ali – H Samsudin atau pasangan Bercahaya,
mengajak masyarakat Kotim untuk memantapkan hati pada 9 Desember mendatang
bersama pasangan Bercahaya. Iti disampaikan Rudini Darwan Ali pada debat
kandidat tahap 2 palson bupati dan wakil bupati Pilkada Kotim.
“Mari bersama kita mantapkan
niat, mantapkan hati dan tekad untuk bersama pasangan Bercahaya untuk Kotim
yang lebih baik. Saya mengajak masyarakat Kotim pada 9 Desember mendatang untuk
memilih pasangan Bercahaya Nomor Urut 4,” kata Calon Bupati Kotim Rudini,
kemarin.
Dia mengatakan, pasangan
Bercahaya memiliki visi misi yang tepat untuk masyarakat Kotim. Itu seperti
Aman, ini mencakup kepastian hukum, terciptanya rasa aman, tidak adanya
diskriminasi berkenaan dengan agama, suku, ras, dan antar golongan, serta
terciptanya kerukunan di Kabupaten Kotawaringin Timur. Termasuk melindungi
masyarakat dari narkoba dan penyakit masyarakat lainnya. Kemudian, berkeadilan
yang meliputi pemerataan pembangunan antar wilayah, pemerataan pembangunan
antara perdesaan dan perkotaan, serta keserasian pembangunan antar sektor
pembangunan seperti infrastruktur, pendidikan, kesehatan, pertanian, dan
sebagainya.
Selanjutnya, cerdas bijaksana
yang bermakna mewujudkan kualitas sumberdaya manusia yang tangguh dan berdaya
saing, serta mempunyai kepedulian terhadap kemajuan daerah. Selain itu,
Pasangan Bercahaya juga mengusung misi relijius atau kesadaran pada ajaran
agama. Ini akan mendorong sikap positif dalam kehidupan yang dicerminkan dengan
ketaatan ibadah, ketaatan pada aturan, penghargaan atas keberagaman, serta
saling toleransi antar umat beragama.
Dan terakhir, visi misi Bercahaya
adalah sejahtera yang mencakup peningkatan kemampuan ekonomi, pendidikan, dan
kesehatan. “Dengan visi misi tersebut, kita tentu akan membawa Kotim
menjadi lebih baik yang aman, berkeadilan, cerdas, relijius, dan sejahtera.
Semua itu mampu kita raih dengan kebersamaan dan sepakat untuk memenangkan
nomor 4,” ucapnya.
Sementara itu, Cawabup Samsudin
pada closing steatmen debat kandidat Bupati dan Wakil Bupati Kotim mengajak
masyarakat dan tokoh untuk bersama-sama memenangkan pasangan Bercahaya. Itu
sesuai pantun yang disampaikan Samsudin “naik mobil ke Banjarmasin,
melewati Palangka Raya, pilihlah Rudini-Samsudin, maka Kotim
Bercahaya”.
Rudini sendiri merupakan pasangan
milenial dan ulama. Selain itu, keduanya memiliki pengalaman di politik dan
birokrasi yang tidak diragukan lagi. Rudini merupakan Anggota DPRD Kotim,
bahkan menjabat sebagai unsur pimpinan dewan. Sementara Samaudin merupakan
pensiunan ASN dan terakhir menjabat kepala Kemenag Kotim.