32.7 C
Jakarta
Friday, November 22, 2024

Antisipasi Gagal Panen dengan Pembinaan Kepada Petani

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Wakil Ketua Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Sudarsono mengharapkan, langkah pembinaan yang berkelanjutan di sektor pertanian, khususnya untuk masyarakat petani. Upaya ini diharapkan dapat meningkatkan optimalitas usaha pertanian, hasil produksi, dan mengurangi kegagalan yang kerap terjadi.

Sudarsono menekankan, pentingnya pembinaan berkelanjutan sebagai kunci utama untuk membantu masyarakat petani dalam mengembangkan usaha pertanian.

“Penyuluh pertanian ini diharapkan dapat menjadi pendamping bagi masyarakat petani dalam mengembangkan potensi pertanian mereka,” kata belum lama ini.

Menurut Sudarsono, pembinaan bisa dilakukan dengan menugaskan penyuluh pertanian di setiap desa.

“Mereka ini nantinya yang akan mendampingi masyarakat petani mengembangkan pertanian,”tuturnya.

Ia menerangkan, aspirasi ini bukan hanya sekadar gagasan pribadi, melainkan juga merupakan suara masyarakat petani yang sering kali dirasakan. Petani di pedesaan memiliki keinginan kuat untuk berkembang dan selalu berinovasi dalam pertanian, namun mereka membutuhkan bimbingan yang lebih.

Baca Juga :  Staf Ahli Fraksi Dukung Kinerja dan Tupoksi DPRD

“Saya berharap, agar pemerintah daerah, baik di tingkat provinsi, kabupaten, maupun kota di Kalteng, memberikan perhatian serius terhadap usulan ini,” terangnya.

Dengan berkembangnya sektor pertanian masyarakat, diharapkan akan muncul dampak positif yang dirasakan oleh seluruh daerah.

“Terutama dari segi pangan, kita akan menjadi lebih mandiri dan tidak selalu tergantung pada daerah lain. Jadi, sangat penting para petani kita dibimbing agar bisa lebih maju dan mampu berkembang,” pungkasnya. (hfz/pri)

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Wakil Ketua Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Sudarsono mengharapkan, langkah pembinaan yang berkelanjutan di sektor pertanian, khususnya untuk masyarakat petani. Upaya ini diharapkan dapat meningkatkan optimalitas usaha pertanian, hasil produksi, dan mengurangi kegagalan yang kerap terjadi.

Sudarsono menekankan, pentingnya pembinaan berkelanjutan sebagai kunci utama untuk membantu masyarakat petani dalam mengembangkan usaha pertanian.

“Penyuluh pertanian ini diharapkan dapat menjadi pendamping bagi masyarakat petani dalam mengembangkan potensi pertanian mereka,” kata belum lama ini.

Menurut Sudarsono, pembinaan bisa dilakukan dengan menugaskan penyuluh pertanian di setiap desa.

“Mereka ini nantinya yang akan mendampingi masyarakat petani mengembangkan pertanian,”tuturnya.

Ia menerangkan, aspirasi ini bukan hanya sekadar gagasan pribadi, melainkan juga merupakan suara masyarakat petani yang sering kali dirasakan. Petani di pedesaan memiliki keinginan kuat untuk berkembang dan selalu berinovasi dalam pertanian, namun mereka membutuhkan bimbingan yang lebih.

Baca Juga :  Staf Ahli Fraksi Dukung Kinerja dan Tupoksi DPRD

“Saya berharap, agar pemerintah daerah, baik di tingkat provinsi, kabupaten, maupun kota di Kalteng, memberikan perhatian serius terhadap usulan ini,” terangnya.

Dengan berkembangnya sektor pertanian masyarakat, diharapkan akan muncul dampak positif yang dirasakan oleh seluruh daerah.

“Terutama dari segi pangan, kita akan menjadi lebih mandiri dan tidak selalu tergantung pada daerah lain. Jadi, sangat penting para petani kita dibimbing agar bisa lebih maju dan mampu berkembang,” pungkasnya. (hfz/pri)

Terpopuler

Artikel Terbaru