PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Percepatan pembangunan Kota Palangka Raya membutuhkan sinergi antara legislatif dan eksekutif. Kolaborasi yang solid diyakini mampu mempercepat realisasi program prioritas demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Anggota Komisi I DPRD Kota Palangka Raya, Rusdiansyah, menilai bahwa kerja sama yang baik antara kedua lembaga akan berdampak langsung pada efektivitas pembangunan.
“Tanpa sinergi yang kuat, berbagai tantangan dalam pembangunan daerah sulit diatasi. Penyelesaian permasalahan perkotaan, seperti peningkatan kualitas layanan publik, infrastruktur, serta administrasi pemerintahan, membutuhkan kerja sama lintas sektor,” ujar Rusdiansyah, Sabtu (22/3/2025).
Ia juga menyoroti pentingnya peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM). Penguatan kapasitas aparatur pemerintahan serta masyarakat diyakini akan berdampak pada efektivitas layanan publik.
Selain itu, pembangunan infrastruktur yang memadai menjadi faktor utama dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.
Dalam aspek tata kelola pemerintahan, Rusdiansyah menegaskan bahwa transparansi dan akuntabilitas harus tetap dijaga.
“Pengelolaan anggaran yang baik serta pelaksanaan program yang tepat sasaran akan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah daerah,” jelasnya.
Ia juga menyoroti persoalan sengketa tanah yang kerap terjadi di Palangka Raya. Untuk mencegah konflik, ia mengusulkan reformasi dalam sistem administrasi pertanahan agar lebih transparan dan terstruktur.
“Sistem yang lebih transparan dan terstruktur akan membantu menciptakan kepastian hukum bagi masyarakat,” tambahnya.
Legislator dari Fraksi PKB itu mengajak semua pihak, termasuk masyarakat, untuk berperan aktif dalam mendukung pembangunan kota.
“Keberhasilan pembangunan tidak hanya bergantung pada pemerintah, tetapi juga partisipasi warga dalam mewujudkan perubahan positif,” ungkapnya. (ndo)