28.9 C
Jakarta
Wednesday, April 16, 2025

Dislutkan Kalteng Belajar Ekspor Ikan dan Udang ke Lampung, Targetkan UMKM Go Global

PROKALTENG.CO – Kunjungan kaji banding dilakukan Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) ke Provinsi Lampung, Kamis (5/12/2024) menjadi momentum penting untuk meningkatkan kualitas pengelolaan produk perikanan daerah. Kegiatan ini difokuskan pada pengembangan potensi ekspor hasil perikanan lokal, termasuk dari skala usaha kecil dan menengah (UMKM).

Didampingi Dislutkan Provinsi Lampung, tim Dislutkan Kalteng mengunjungi dua Unit Pengolahan Ikan (UPI) berorientasi ekspor, yakni PT. Phillips Seafoods Indonesia dan PT. Indokom Samudera Persada.

Kepala Dislutkan Lampung Liza Derni. Menyambut rombongan dengan hangat di kantor dinas setempat. Acara diawali dengan serah terima cinderamata sebagai simbol persahabatan dan komitmen sinergi antar provinsi. Liza turut memberikan apresiasi atas kunjungan ini dan mendukung penuh inisiatif Kalteng.

Baca Juga :  Pemprov Kalteng Harapkan Unsur Pimpinan Definitif DPRD Dapat Terisi Lengkap

“Sinergi seperti ini penting untuk memperkuat sektor kelautan dan perikanan nasional. Kami berharap pengalaman yang dibagikan dapat memberi manfaat besar bagi Kalteng,” tuturnya.

Selanjutnya. PT. Phillips Seafood Indonesia yang bergerak dalam pengolahan rajungan untuk pasar Amerika dan Eropa, menjadi tujuan pertama kunjungan tim Dislutkan Kalteng. Perusahaan ini dikenal dengan produk berkualitas tinggi yang dipasok ke restoran serta retail internasional.

Kemudian, kunjungan berikutnya dilakukan ke PT. Indokom Samudera Persada, produsen udang beku yang sukses menembus pasar Amerika dan Jepang, sekaligus menjadi kebanggaan Lampung dengan kepemilikan oleh pengusaha lokal.

Terpisah, Kepala Dislutkan Kalteng H. Darliansjah. Menyampaikan harapannya agar kaji banding tersebut membawa dampak positif bagi Kalteng, dalam memaksimalkan potensi sumber daya perikanan.

Baca Juga :  Pemprov Kalteng Dorong Peningkatan Jumlah Dokter Spesialis

“Kami ingin belajar dari Lampung tentang teknologi, pola kerja, dan strategi pemasaran. Tujuannya agar Kalteng mampu menjadi salah satu provinsi pengekspor produk perikanan unggulan,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya memberikan peluang bagi UMKM untuk turut andil dalam pasar ekspor.

“Kami berharap nantinya tidak hanya perusahaan besar, tapi juga pelaku UMKM di Kalteng bisa menembus pasar internasional,” tandasnya.

Melalui kaji banding ini, Dislutkan Kalteng berkomitmen membawa inovasi baru untuk meningkatkan daya saing produk perikanan lokal di pasar global. Dengan belajar dari pengalaman Lampung, Kalteng optimis dapat mendorong pertumbuhan ekonomi daerah melalui ekspor produk unggulan, termasuk dari sektor UMKM.(hfz)

PROKALTENG.CO – Kunjungan kaji banding dilakukan Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) ke Provinsi Lampung, Kamis (5/12/2024) menjadi momentum penting untuk meningkatkan kualitas pengelolaan produk perikanan daerah. Kegiatan ini difokuskan pada pengembangan potensi ekspor hasil perikanan lokal, termasuk dari skala usaha kecil dan menengah (UMKM).

Didampingi Dislutkan Provinsi Lampung, tim Dislutkan Kalteng mengunjungi dua Unit Pengolahan Ikan (UPI) berorientasi ekspor, yakni PT. Phillips Seafoods Indonesia dan PT. Indokom Samudera Persada.

Kepala Dislutkan Lampung Liza Derni. Menyambut rombongan dengan hangat di kantor dinas setempat. Acara diawali dengan serah terima cinderamata sebagai simbol persahabatan dan komitmen sinergi antar provinsi. Liza turut memberikan apresiasi atas kunjungan ini dan mendukung penuh inisiatif Kalteng.

Baca Juga :  Pemprov Kalteng Harapkan Unsur Pimpinan Definitif DPRD Dapat Terisi Lengkap

“Sinergi seperti ini penting untuk memperkuat sektor kelautan dan perikanan nasional. Kami berharap pengalaman yang dibagikan dapat memberi manfaat besar bagi Kalteng,” tuturnya.

Selanjutnya. PT. Phillips Seafood Indonesia yang bergerak dalam pengolahan rajungan untuk pasar Amerika dan Eropa, menjadi tujuan pertama kunjungan tim Dislutkan Kalteng. Perusahaan ini dikenal dengan produk berkualitas tinggi yang dipasok ke restoran serta retail internasional.

Kemudian, kunjungan berikutnya dilakukan ke PT. Indokom Samudera Persada, produsen udang beku yang sukses menembus pasar Amerika dan Jepang, sekaligus menjadi kebanggaan Lampung dengan kepemilikan oleh pengusaha lokal.

Terpisah, Kepala Dislutkan Kalteng H. Darliansjah. Menyampaikan harapannya agar kaji banding tersebut membawa dampak positif bagi Kalteng, dalam memaksimalkan potensi sumber daya perikanan.

Baca Juga :  Pemprov Kalteng Dorong Peningkatan Jumlah Dokter Spesialis

“Kami ingin belajar dari Lampung tentang teknologi, pola kerja, dan strategi pemasaran. Tujuannya agar Kalteng mampu menjadi salah satu provinsi pengekspor produk perikanan unggulan,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya memberikan peluang bagi UMKM untuk turut andil dalam pasar ekspor.

“Kami berharap nantinya tidak hanya perusahaan besar, tapi juga pelaku UMKM di Kalteng bisa menembus pasar internasional,” tandasnya.

Melalui kaji banding ini, Dislutkan Kalteng berkomitmen membawa inovasi baru untuk meningkatkan daya saing produk perikanan lokal di pasar global. Dengan belajar dari pengalaman Lampung, Kalteng optimis dapat mendorong pertumbuhan ekonomi daerah melalui ekspor produk unggulan, termasuk dari sektor UMKM.(hfz)

Terpopuler

Artikel Terbaru