APAKAH belakangan ini kamu sering merasa gugup dan berdebar-debar setiap kali memikirkan seseorang? Selamat! Namun, langkah berikutnya bisa jadi cukup rumit.
Kamu ingin mereka memperhatikanmu, tetapi bingung bagaimana cara memulai percakapan? Hal ini akan semakin sulit bila kamu sering bertemu mereka, misalnya di tempat kerja.
Dalam memulai sebuah hubungan, wajar jika kita merasa cemas dan gugup. Ketakutan akan terluka, baik itu menyakiti atau disakiti, sering kali menjadi penghalang yang besar bagi kita untuk membuka hati.