28.4 C
Jakarta
Monday, April 29, 2024

RSUD Tamiang Layang Yakin Wujudkan Pelayanan Prima

TAMIANG LAYANG –
Direktur RSUD Tamiang Layang dr Jimmi Hutagalung memiliki optimisme tinggi
terhadap pelayanan rumah sakit di wilayah itu. Hal tersebut seiring dengan
meningkatnya segala sarana dan prasarana maupun fasilitas serta tenaga medis
yang setiap tahun bertambah.

“Rumah sakit daerah
sangat yakin bisa mewujudkan pelayanan prima. Utamanya demi mendapat dukungan
dan kepercayaan masyarakat terhadap penerima manfaat,” kata Jimmi, Selasa
(5/11).

Menurut dia, komitmen
terhadap pelayanan itu perlahan akan dipenuhi. Bahkan tidak menutup kemungkinan
jika rumah sakit akan kembali mewacanakan untuk naik tipe selama beberapa tahun
ke depan.

RSUD Tamiang Layang
cukup pesat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat selama beberapa tahun
terakhir. Sentral kesehatan andalan warga di kabupaten berjuluk Jari Janang
Kalalawah tersebut membuktikan komitmennya dengan telah naik tipe menjadi C
tahun 2018.  “Manajemen rumah sakit juga
terus membenahi dan mengupayakan terhadap sistem yang saat ini sudah lebih baik,”
ungkapnya.

Baca Juga :  Menjabat Sebagai Kapolres Jadi Tantangan Dalam Menjalankan Tugas

Jimmi mengajak warga Bartim
untuk tidak enggan berobat karena rumah sakit telah memadai. Tenaga atau
dokter spesialis di bidangnya standby pada jam kerja, sehingga bisa
dimanfaatkan untuk cek atau mengomunikasikan keluhan berbagai penyakit.

Sekadar informasi, RSUD Tamiang Layang saat ini
telah memiliki banyak dokter spesialis. Diantaranya spesialias bedah umum,
bedah digestif, obstetric ginekologi, penyakit dalam, anak, radiologi, THT,
paru, mata, dan perion (gigi). (log/ens)

TAMIANG LAYANG –
Direktur RSUD Tamiang Layang dr Jimmi Hutagalung memiliki optimisme tinggi
terhadap pelayanan rumah sakit di wilayah itu. Hal tersebut seiring dengan
meningkatnya segala sarana dan prasarana maupun fasilitas serta tenaga medis
yang setiap tahun bertambah.

“Rumah sakit daerah
sangat yakin bisa mewujudkan pelayanan prima. Utamanya demi mendapat dukungan
dan kepercayaan masyarakat terhadap penerima manfaat,” kata Jimmi, Selasa
(5/11).

Menurut dia, komitmen
terhadap pelayanan itu perlahan akan dipenuhi. Bahkan tidak menutup kemungkinan
jika rumah sakit akan kembali mewacanakan untuk naik tipe selama beberapa tahun
ke depan.

RSUD Tamiang Layang
cukup pesat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat selama beberapa tahun
terakhir. Sentral kesehatan andalan warga di kabupaten berjuluk Jari Janang
Kalalawah tersebut membuktikan komitmennya dengan telah naik tipe menjadi C
tahun 2018.  “Manajemen rumah sakit juga
terus membenahi dan mengupayakan terhadap sistem yang saat ini sudah lebih baik,”
ungkapnya.

Baca Juga :  Menjabat Sebagai Kapolres Jadi Tantangan Dalam Menjalankan Tugas

Jimmi mengajak warga Bartim
untuk tidak enggan berobat karena rumah sakit telah memadai. Tenaga atau
dokter spesialis di bidangnya standby pada jam kerja, sehingga bisa
dimanfaatkan untuk cek atau mengomunikasikan keluhan berbagai penyakit.

Sekadar informasi, RSUD Tamiang Layang saat ini
telah memiliki banyak dokter spesialis. Diantaranya spesialias bedah umum,
bedah digestif, obstetric ginekologi, penyakit dalam, anak, radiologi, THT,
paru, mata, dan perion (gigi). (log/ens)

Terpopuler

Artikel Terbaru