33.2 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Tidak Ditemukan Geng Motor, Tapi Balapan Liar Masih Kerap Terjadi

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Kapolresta Palangkaraya, Kombes Pol. Budi Santosa melalui Kanit Gakkum Satlantas Polresta Palangkaraya, Iptu Eko Nuryanto mengatakan Kota Palangkaraya saat ini bebas dari keberadaan geng motor yang meresahkan masyarakat, meski demikian masih kerap terjadi balapan liar.

“Kami Polresta tidak ada menerima laporan dari masyarakat mengenai keberadaan geng motor dan serta saat ini personel kami yang ada di lapangan tidak ada menemukan geng motor,” katanya melalui sambungan telepon pada Kamis, (26/10/2023).

Meski demikian, Eko menyayangkan masih ada aksi balapan liar di Kota Cantik. Adapun Jalan yang kerap menjadi lintasan bagi balapan liar adalah Jalan Adonis Samad, Jalan Ahmad Yani, serta beberapa waktu lalu terjadi di Jalan Murjani.

Baca Juga :  Dua Budak Sabu Diringkus, Barbuknya 9 Paket

“Kami selalu melaksanakan patroli rutin di Jalan Adonis Samad dan Jalan Murjani pada jam sore menjelang malam untuk mengantisipasi balapan liar. Untuk aksi balapan liar di Jalan Ahmad Yani biasanya terjadi sekitar dini hari menjelang pagi hari,” terangnya. (*jef/pri)

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Kapolresta Palangkaraya, Kombes Pol. Budi Santosa melalui Kanit Gakkum Satlantas Polresta Palangkaraya, Iptu Eko Nuryanto mengatakan Kota Palangkaraya saat ini bebas dari keberadaan geng motor yang meresahkan masyarakat, meski demikian masih kerap terjadi balapan liar.

“Kami Polresta tidak ada menerima laporan dari masyarakat mengenai keberadaan geng motor dan serta saat ini personel kami yang ada di lapangan tidak ada menemukan geng motor,” katanya melalui sambungan telepon pada Kamis, (26/10/2023).

Meski demikian, Eko menyayangkan masih ada aksi balapan liar di Kota Cantik. Adapun Jalan yang kerap menjadi lintasan bagi balapan liar adalah Jalan Adonis Samad, Jalan Ahmad Yani, serta beberapa waktu lalu terjadi di Jalan Murjani.

Baca Juga :  Dua Budak Sabu Diringkus, Barbuknya 9 Paket

“Kami selalu melaksanakan patroli rutin di Jalan Adonis Samad dan Jalan Murjani pada jam sore menjelang malam untuk mengantisipasi balapan liar. Untuk aksi balapan liar di Jalan Ahmad Yani biasanya terjadi sekitar dini hari menjelang pagi hari,” terangnya. (*jef/pri)

Terpopuler

Artikel Terbaru