30 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Terdengar Ledakan, Tiba-tiba Truk Terguling ke Parit

PANGKALAN BUN – Warga Jalan A Yani Km 22 Desa Sumber Agung
Kecamatan Pangkalan Lada Kabupaten Kotawaringin Barat, Selasa (2/7/2019) sore
tiba-tiba dikagetkan dengan suara ledakan cukup keras dari arah jalan. Ternyata
setelah dilihat, sebuah dump truk telah terguling dan masuk ke dalam parit yang
ada di tepi ruas jalan negara tersebut.

“Kami tidak tahu secara
persis kejadian awalnya, hanya tiba-tiba mendengar suara ledakan keras. Ternyata
saat dilihat, dump truk itu sudah terguling dan masuk parit di pinggir jalan. Untungnya
saat kejadian, jalan dalam keadaan sepi,” kata Udin, salah seorang warga
sekitar.

Menurut Udin, peristiwa itu
terjadi sekitar pukul 15.30 Wib.

Baca Juga :  Ternyata Ini Motif Zuhri Buat Laporan Palsu Jadi Korban Begal

Udin mengaku tidak melihat persis
saat kejadian, karena sedang berada di dalam rumah.

Dirinya baru keluar setelah mendengar
suara dentuman keras yang berasal dari ban depan truk bermuatan bungkil sawit yang
pecah hingga mengakibatkan sopir tidak mampu mengendalikan truknya dan akhirnya
terguling masuk parit.

“Saat kami cek, sopir tidak
mengalami luka yang berarti, hanya memar di bagian tubuhnya,” tutur Udin.

Setelah beberapa menit warga dan
beberapa pengedara yang melintas memadati ruas jalan tersebut untuk melihat
kejadian tersebut. Bahkan polisi pun tidak ada dilokasi kejadian sehingga
membuat kondisi jalanan semakin macet. Namun situasi dan kondisi jalanan
kembali normal setelah sang sopir dibawa ke puskesmas untuk diberikan
perawatan.

Baca Juga :  Sopir Truk Tewaskan Balita di Jembatan Sugianto Sabran Masih Diperiksa

“Beberapa warga sempat
kebingungan untuk melaporkan kejadian karena tidak ada petugas dilokasi
kejadian,”ucapnya. (son/ol/nto)

PANGKALAN BUN – Warga Jalan A Yani Km 22 Desa Sumber Agung
Kecamatan Pangkalan Lada Kabupaten Kotawaringin Barat, Selasa (2/7/2019) sore
tiba-tiba dikagetkan dengan suara ledakan cukup keras dari arah jalan. Ternyata
setelah dilihat, sebuah dump truk telah terguling dan masuk ke dalam parit yang
ada di tepi ruas jalan negara tersebut.

“Kami tidak tahu secara
persis kejadian awalnya, hanya tiba-tiba mendengar suara ledakan keras. Ternyata
saat dilihat, dump truk itu sudah terguling dan masuk parit di pinggir jalan. Untungnya
saat kejadian, jalan dalam keadaan sepi,” kata Udin, salah seorang warga
sekitar.

Menurut Udin, peristiwa itu
terjadi sekitar pukul 15.30 Wib.

Baca Juga :  Ternyata Ini Motif Zuhri Buat Laporan Palsu Jadi Korban Begal

Udin mengaku tidak melihat persis
saat kejadian, karena sedang berada di dalam rumah.

Dirinya baru keluar setelah mendengar
suara dentuman keras yang berasal dari ban depan truk bermuatan bungkil sawit yang
pecah hingga mengakibatkan sopir tidak mampu mengendalikan truknya dan akhirnya
terguling masuk parit.

“Saat kami cek, sopir tidak
mengalami luka yang berarti, hanya memar di bagian tubuhnya,” tutur Udin.

Setelah beberapa menit warga dan
beberapa pengedara yang melintas memadati ruas jalan tersebut untuk melihat
kejadian tersebut. Bahkan polisi pun tidak ada dilokasi kejadian sehingga
membuat kondisi jalanan semakin macet. Namun situasi dan kondisi jalanan
kembali normal setelah sang sopir dibawa ke puskesmas untuk diberikan
perawatan.

Baca Juga :  Sopir Truk Tewaskan Balita di Jembatan Sugianto Sabran Masih Diperiksa

“Beberapa warga sempat
kebingungan untuk melaporkan kejadian karena tidak ada petugas dilokasi
kejadian,”ucapnya. (son/ol/nto)

Terpopuler

Artikel Terbaru