26.6 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Tingkatkan Kapasitas dan Stok Bank Darah di Seruyan

KUALA PEMBUANG – Ketersediaan stok di bank darah Kabapaten Seruyan
saat ini dinilai masih terbatas. Untuk itu pemerintah kabupaten setempat juga
terus berupaya dalam meningkatkan kapasitas atau ketersedian stok darah.

“Kalau untuk saat ini, bank
darah tempat kita Kabupaten Seruyan masih terbatas, sehingga harapan kita ke
depan bisa lebih baik lagi,” kata Wakil Bupati Seruyan, Iswanti.

Menurut orang nomor dua di
lingkungan Pemkab Seruyan ini, ke depan pihaknya akan melakukan koordinasi dengan
Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Seruyan, untuk bisa bersama-sama dalam
meningkatkan kapasitas bank darah di kabupaten yang berjuluk Bumi Gawi Hatantiring.

Pasalnya, hingga saat ini untuk
memenuhi kebutuhan stok darah, Seruyan masih tergantung dengan daerah tetangga,
yakni Kabupaten Kotawaringin Timur.

Baca Juga :  Pemuda Harus Maju dan Berani Menaklukan Dunia

“Untuk itu mudahan ke depan
kita koordinasi dengan PMI, bagaimana untuk kapasitas donor darah ini kita
harapkan bisa lebih baik dan tidak tidak tergantung dengan kabupaten tetangga,”
pungkasnya. (ais/ol/nto)

KUALA PEMBUANG – Ketersediaan stok di bank darah Kabapaten Seruyan
saat ini dinilai masih terbatas. Untuk itu pemerintah kabupaten setempat juga
terus berupaya dalam meningkatkan kapasitas atau ketersedian stok darah.

“Kalau untuk saat ini, bank
darah tempat kita Kabupaten Seruyan masih terbatas, sehingga harapan kita ke
depan bisa lebih baik lagi,” kata Wakil Bupati Seruyan, Iswanti.

Menurut orang nomor dua di
lingkungan Pemkab Seruyan ini, ke depan pihaknya akan melakukan koordinasi dengan
Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Seruyan, untuk bisa bersama-sama dalam
meningkatkan kapasitas bank darah di kabupaten yang berjuluk Bumi Gawi Hatantiring.

Pasalnya, hingga saat ini untuk
memenuhi kebutuhan stok darah, Seruyan masih tergantung dengan daerah tetangga,
yakni Kabupaten Kotawaringin Timur.

Baca Juga :  Pemuda Harus Maju dan Berani Menaklukan Dunia

“Untuk itu mudahan ke depan
kita koordinasi dengan PMI, bagaimana untuk kapasitas donor darah ini kita
harapkan bisa lebih baik dan tidak tidak tergantung dengan kabupaten tetangga,”
pungkasnya. (ais/ol/nto)

Terpopuler

Artikel Terbaru