25.9 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Ormas Kepemudaan Diminta Bantu Pembangunan Daerah, Begini Kata Sigit

PALANGKA RAYA,PROKALTENG.CO–Ketua DPRD Kota Palangka Raya Sigit Karyawan Yunianto beberapa waktu lalu menerima kunjungan audiensi dari Organisasi Masyarakat (Ormas) kepemudaan dari GMNI dan PMKRI.

Sigit menyampaikan, dalam kegiatan audiensi tersebut pihaknya membahas tentang bagaimana keberadaan dan peran dari ormas di Kota Palangka Raya khususnya ormas kepemudaan. Baginya ormas kepemudaan ini cukup sentral keberadaannya di tengah masyarakat dan sangat perlu diperhatikan. Apalagi mengingat anggota dari ormas kepemudaan ini adalah generasi penerus bangsa dengan usia produktif.

“Ormas kepemudaan ini harus diperhatikan dan dibimbing oleh pemerintah daerah beserta perangkat lainnya, agar ormas kepemudaan ini terhindar dari aktivitas dan terkontaminasi dari isu SARA dan hoaks,” ucapnya, Minggu (16/5).

Baca Juga :  Supaya Jera, Tindak Tegas Pembakar Lahan

Dikatakannya, ormas kepemudaan ini harus didukung keberadaannya dikarenakan salah satu tempat berkumpulnya anak muda atau generasi milenial dalam melakukan kegiatan dan aktivitas positif. Selain itu, banyak pokok – pokok fikiran dan lahirnya calon – calon pemimpin bangsa pun banyak terlahir dari organisasi kepemudaan. Seperti Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) banyak pemimpin dan kader yang lahir dari tempat tersebut. Maka dari itu dia mengharapkan, ormas kepemudaan terkhusus yang ada di Kota Cantik bisa membantu pemerintah daerah dalam hal pembangunan. Terutama pembangunan sumber daya manusia (SDM).

“Tetap semangat organisasi masyarakat kepemudaan, terus lakukan kegiatan–kegiatan positif karena kalian–kalian semua adalah calon generasi penerus bangsa dan calon pemimpin dimasa yang akan datang,” pungkasnya.

Baca Juga :  Bapemperda Bakal Terima Tiga Usulan Perda

PALANGKA RAYA,PROKALTENG.CO–Ketua DPRD Kota Palangka Raya Sigit Karyawan Yunianto beberapa waktu lalu menerima kunjungan audiensi dari Organisasi Masyarakat (Ormas) kepemudaan dari GMNI dan PMKRI.

Sigit menyampaikan, dalam kegiatan audiensi tersebut pihaknya membahas tentang bagaimana keberadaan dan peran dari ormas di Kota Palangka Raya khususnya ormas kepemudaan. Baginya ormas kepemudaan ini cukup sentral keberadaannya di tengah masyarakat dan sangat perlu diperhatikan. Apalagi mengingat anggota dari ormas kepemudaan ini adalah generasi penerus bangsa dengan usia produktif.

“Ormas kepemudaan ini harus diperhatikan dan dibimbing oleh pemerintah daerah beserta perangkat lainnya, agar ormas kepemudaan ini terhindar dari aktivitas dan terkontaminasi dari isu SARA dan hoaks,” ucapnya, Minggu (16/5).

Baca Juga :  Supaya Jera, Tindak Tegas Pembakar Lahan

Dikatakannya, ormas kepemudaan ini harus didukung keberadaannya dikarenakan salah satu tempat berkumpulnya anak muda atau generasi milenial dalam melakukan kegiatan dan aktivitas positif. Selain itu, banyak pokok – pokok fikiran dan lahirnya calon – calon pemimpin bangsa pun banyak terlahir dari organisasi kepemudaan. Seperti Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) banyak pemimpin dan kader yang lahir dari tempat tersebut. Maka dari itu dia mengharapkan, ormas kepemudaan terkhusus yang ada di Kota Cantik bisa membantu pemerintah daerah dalam hal pembangunan. Terutama pembangunan sumber daya manusia (SDM).

“Tetap semangat organisasi masyarakat kepemudaan, terus lakukan kegiatan–kegiatan positif karena kalian–kalian semua adalah calon generasi penerus bangsa dan calon pemimpin dimasa yang akan datang,” pungkasnya.

Baca Juga :  Bapemperda Bakal Terima Tiga Usulan Perda

Terpopuler

Artikel Terbaru