28.4 C
Jakarta
Monday, April 29, 2024

Innalillah, Kakek Sebatang Kara di Bapinang Hulu Tewas Terbakar Bersam

SAMPIT, PROKALTENG.CO – Sebuah gubuk terbakar beserta penghuninya
di Desa Bapinang Hulu Kecamatan Pulau Hanaut Kabupaten Kotawaringin Timur
(Kotim) pada Kamis (21/1) malam sekitar 17.35 WIB, korban bernama Darsih (65)
ditemukan tewas terbakar di dalam gubuk tersebut.

Camat Pulau Hanaut, H Eddy
Mashami yang dihubungi tadi malam mengatakan kejadian kebakaran tersebut
setelah selesai Sholat Magrib, gubuk dan penghuninya juga ikut terbakar, karena
korban hanya sendiri tinggal  sebuah
pulau tidak berpenghuni di tengah Sungai Mentaya.

“Kebakaran itu tejadi saat
selesai magrib, gubuk beserta penghuninya ikut terbakar dan  Saat ini jenazah sudah dievakuasi ke Desa
Bapinang Hulu, ke tempat keluarga beliau,” Sampai Eddy.

Menurutnya selama ini Darsih
memilih tinggal sendiri di Pulau Hanaut. Dia menempati sebuah gubuk kecil di
pinggir pulau tak berpenghuni yang terletak di tengah-tengah Sungai Mentaya
itu,  Warga kaget melihat kobaran api
dari kejauhan yang diperkirakan lokasinya berada di Pulau Hanaut.

Baca Juga :  Polres Gelar Razia di Pahandut Seberang

“Melihat ada kobaran api
warga dan aparat langsung menduga bangunan yang terbakar itu adalah gubuk yang
dihuni Darsih, sebab tidak ada bangunan lain di pulau itu memang tidak
berpenguni, selain gubuk milik Darsih,” ujar Eddy

Eddy juga mengatakan warga
bersama aparat desa, kecamatan, TNI dan Polri langsung bergegas mendatangi
lokasi kebakaran menggunakan kelotok. Warga kemudian memadamkan kebakaran yang
ternyata memang terjadi di gubuk yang selama ini dihuni Darsih.

“Setelah apinya dapat
dipadamkan, warga bersama petugas memeriksa sisa bangunan yang terbakar, dan
mereka kaget saat menemukan sesosok tubuh manusia yang hangus terbakar, dan
warga langsung menduga tubuh yang terbakar itu adalah jenazah Darsih yang tidak
sempat menyelamatkan diri saat api membakar gubuknya,” terang Camat.

Baca Juga :  Budak Sabu Ponton yang Dibekuk Adalah Bandar dan Pengecer Satu Jaringa

Sementara Kapolres Kotim AKBP
Abdoel Harris Jakin melalui Kapolsek Pulau Hanaut Iptu Syaherlan membenarkan
terjadinya kebakaran yang menimbulkan korban jiwa itu, dan jenazah sudah dievakuasi
ke tempat keluarga korban di Desa Bapinang Hulu untuk segera dimakamkan.

“Kejadian kebakaran ini
masih kami selidiki, Untuk sementara asal api belum diketahui,  Informasinya, orang tersebut ada gangguan
mental, dan hidup seorang diri di gubuk itu dan korban tidak ada meninggalkan istri
dan anak,” tutupnya.

SAMPIT, PROKALTENG.CO – Sebuah gubuk terbakar beserta penghuninya
di Desa Bapinang Hulu Kecamatan Pulau Hanaut Kabupaten Kotawaringin Timur
(Kotim) pada Kamis (21/1) malam sekitar 17.35 WIB, korban bernama Darsih (65)
ditemukan tewas terbakar di dalam gubuk tersebut.

Camat Pulau Hanaut, H Eddy
Mashami yang dihubungi tadi malam mengatakan kejadian kebakaran tersebut
setelah selesai Sholat Magrib, gubuk dan penghuninya juga ikut terbakar, karena
korban hanya sendiri tinggal  sebuah
pulau tidak berpenghuni di tengah Sungai Mentaya.

“Kebakaran itu tejadi saat
selesai magrib, gubuk beserta penghuninya ikut terbakar dan  Saat ini jenazah sudah dievakuasi ke Desa
Bapinang Hulu, ke tempat keluarga beliau,” Sampai Eddy.

Menurutnya selama ini Darsih
memilih tinggal sendiri di Pulau Hanaut. Dia menempati sebuah gubuk kecil di
pinggir pulau tak berpenghuni yang terletak di tengah-tengah Sungai Mentaya
itu,  Warga kaget melihat kobaran api
dari kejauhan yang diperkirakan lokasinya berada di Pulau Hanaut.

Baca Juga :  Polres Gelar Razia di Pahandut Seberang

“Melihat ada kobaran api
warga dan aparat langsung menduga bangunan yang terbakar itu adalah gubuk yang
dihuni Darsih, sebab tidak ada bangunan lain di pulau itu memang tidak
berpenguni, selain gubuk milik Darsih,” ujar Eddy

Eddy juga mengatakan warga
bersama aparat desa, kecamatan, TNI dan Polri langsung bergegas mendatangi
lokasi kebakaran menggunakan kelotok. Warga kemudian memadamkan kebakaran yang
ternyata memang terjadi di gubuk yang selama ini dihuni Darsih.

“Setelah apinya dapat
dipadamkan, warga bersama petugas memeriksa sisa bangunan yang terbakar, dan
mereka kaget saat menemukan sesosok tubuh manusia yang hangus terbakar, dan
warga langsung menduga tubuh yang terbakar itu adalah jenazah Darsih yang tidak
sempat menyelamatkan diri saat api membakar gubuknya,” terang Camat.

Baca Juga :  Budak Sabu Ponton yang Dibekuk Adalah Bandar dan Pengecer Satu Jaringa

Sementara Kapolres Kotim AKBP
Abdoel Harris Jakin melalui Kapolsek Pulau Hanaut Iptu Syaherlan membenarkan
terjadinya kebakaran yang menimbulkan korban jiwa itu, dan jenazah sudah dievakuasi
ke tempat keluarga korban di Desa Bapinang Hulu untuk segera dimakamkan.

“Kejadian kebakaran ini
masih kami selidiki, Untuk sementara asal api belum diketahui,  Informasinya, orang tersebut ada gangguan
mental, dan hidup seorang diri di gubuk itu dan korban tidak ada meninggalkan istri
dan anak,” tutupnya.

Terpopuler

Artikel Terbaru