30.8 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Setelah Vaksinasi, Ibu Hamil Tetap Menerapkan Prokes

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan telah mencanangkan vaksinasi Covid-19 bagi ibu hamil di kabupaten setempat, kegiatan itu juga dibuka secara resmi oleh Bupati Seruyan, Yulhaidir yang turut didampingi Ketua TP-PKK Kabupaten Seruyan, Fauziah Yulhaidir bertempat di Pembuang Hulu, Kecamatan Hanau, Kamis (26/8).

Yulhaidir mengatakan bahwa, upaya pemberian vaksinasi covid-19 bagi ibu hamil tersebut juga telah direkomendasikan oleh Komite Penasihat Imunisasi Nasional.

Selain itu, mengingat juga dengan meningkatnya perkembangan kasus Covid-19 serta tingginya risiko bagi ibu hamil apabila terinfeksi Covid 19 menjadi berat dan berdampak pada kehamilan dan bayinya. Sehingga diperlukan upaya untuk memberikan vaksinasi covid-19 bagi ibu hamil.

Baca Juga :  Pemkab Usulkan BMKG di Seruyan

"Saya mengharapkan setelah ibu hamil mendapatkan vaksinasi Covid-19, ibu hamil tetap mendapatkan pemantauan kejadian ikutan pasca imunisasi dan pelayanan kesehatan ibu hamil sampai dengan melahirkan oleh Kader PlKB dan Bidan atau Puskesmas," ucap Yulhaidir.

Kendati demikian, orang nomor satu di lingkungan pemerintah kabupaten yang berjuluk Bumi Gawi Hatantiring ini juga berpesan kepada seluruh masyarakat khususnya Ibu hamil agar setelah mendapatkan penyuntikan vaksinasi Covid-19 ini untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) dengan 5M.

"Tentunya hal ini sangat penting sehingga saya imbau agar seluruh masyarakat Kabupaten Seruyan  khususnya ibu hamil untuk tetap mematuhi protokol kesehatan," pungkasnya.

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan telah mencanangkan vaksinasi Covid-19 bagi ibu hamil di kabupaten setempat, kegiatan itu juga dibuka secara resmi oleh Bupati Seruyan, Yulhaidir yang turut didampingi Ketua TP-PKK Kabupaten Seruyan, Fauziah Yulhaidir bertempat di Pembuang Hulu, Kecamatan Hanau, Kamis (26/8).

Yulhaidir mengatakan bahwa, upaya pemberian vaksinasi covid-19 bagi ibu hamil tersebut juga telah direkomendasikan oleh Komite Penasihat Imunisasi Nasional.

Selain itu, mengingat juga dengan meningkatnya perkembangan kasus Covid-19 serta tingginya risiko bagi ibu hamil apabila terinfeksi Covid 19 menjadi berat dan berdampak pada kehamilan dan bayinya. Sehingga diperlukan upaya untuk memberikan vaksinasi covid-19 bagi ibu hamil.

Baca Juga :  Pemkab Usulkan BMKG di Seruyan

"Saya mengharapkan setelah ibu hamil mendapatkan vaksinasi Covid-19, ibu hamil tetap mendapatkan pemantauan kejadian ikutan pasca imunisasi dan pelayanan kesehatan ibu hamil sampai dengan melahirkan oleh Kader PlKB dan Bidan atau Puskesmas," ucap Yulhaidir.

Kendati demikian, orang nomor satu di lingkungan pemerintah kabupaten yang berjuluk Bumi Gawi Hatantiring ini juga berpesan kepada seluruh masyarakat khususnya Ibu hamil agar setelah mendapatkan penyuntikan vaksinasi Covid-19 ini untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) dengan 5M.

"Tentunya hal ini sangat penting sehingga saya imbau agar seluruh masyarakat Kabupaten Seruyan  khususnya ibu hamil untuk tetap mematuhi protokol kesehatan," pungkasnya.

Terpopuler

Artikel Terbaru