26.3 C
Jakarta
Saturday, April 27, 2024

Fokus Kehamilan, Berharap Dikembalikan Baik-Baik

HAMIL anak pertama, pesinetron dan penyanyi
Ratu Rizky Nabila harus dihadapkan dengan konflik rumah tangga. Istri pesepak
bola Alfath Fathier itu berusaha kuat dan berfokus pada kehamilan. Harapannya
sederhana. Pemilik sapaan Nabs tersebut hanya ingin ”dipulangkan” dengan
baik-baik.

 

—

 

Halo Nabs, apa kabar?

Sehat. Mendekatkan diri sama Allah supaya
dikasih jalan dan ketenangan. Sekarang lagi menyibukkan diri dengan baca buku,
nulis lagu untuk finishing beberapa project yang tertunda karena menikah.

Gimana supaya tetap fit selama hamil?

Trimester awal nggak olahraga, kebanyakan
tidur. Kalau sekarang, meditasi dan yoga seminggu tiga kali.

Bagaimana dengan perkembangan baby di perut?

 

Belum lama ini aku tes darah, USG, scanning
macam-macam. Alhamdulillah sehat. Sekarang usia kehamilan sudah menginjak 25
minggu.

 

Baca Juga :  Duh, Nia Ramadhani Ternyata Tidak Tahu Cara Mengupas Salak

Sudah menyiapkan nama?

Untuk sekarang, nama pilihanku Antonio Abbaz.
Ada kemungkinan pakai nama Fathier di belakangnya, tapi masih dipikir-pikir.
Antonio artinya sesuatu yang tak ternilai atau terpuji. Dan Abbaz nama keluarga
papaku.

 

Apa yang bikin Nabs tetap kuat di tengah
kemelut?

Karena di dalam tubuhku ada nyawa yang bisa
merasakan apa yang aku rasakan. Bayi ini sangat jadi sumber kekuatanku. Cuma
aku terkadang ngerasa bersalah dalam beberapa hal dan nggak semua orang mungkin
mengerti.

Alasan terkuat mengambil jalan pisah?

 

Ada kekerasan sebelum dan ketika aku hamil.
Itulah yang membuat aku cukup trauma. Aku jengah kalau inget ini.

 

Komunikasi dengan suami seperti apa?

 

Tidak ada yang serius. Dia hanya nanya kabar
dan kapan sidang. Sedih sih. Kalaupun ending-nya pisah, ini tetap anak dia. Aku
merasa nanyain kabar aja nggak cukup. Kalau bisa kami akur demi anak,
parenting-nya mesti bener.

Baca Juga :  Dituduh Transgender, Istri Jerinx SID Akan Laporkan Seorang Netizen

Rencana Nabila?

Sebelum menikah aku baru mulai serius dengan
karyaku. Tapi sekarang mau dijalani 100 persen juga nggak mungkin, anak ada di
list nomor satu dalam hidupku. He’s my everything. Untuk sementara aku sedang
buka usaha kecil di Pekanbaru. Dan menulis lagu serta buku.

 

Apa harapanmu terkait dengan permasalahan ini?

Aku cuma mau kehidupanku yang dulu sebelum
bertemu dengan dia. Aku dipinang baik-baik, jadi kembalikan dengan baik juga.
Kami belum ketok palu. Semua masih diproses. Doakan yang terbaik ya.

 

The best lesson yang didapatkan?

Don’t love and give it all too much.

HAMIL anak pertama, pesinetron dan penyanyi
Ratu Rizky Nabila harus dihadapkan dengan konflik rumah tangga. Istri pesepak
bola Alfath Fathier itu berusaha kuat dan berfokus pada kehamilan. Harapannya
sederhana. Pemilik sapaan Nabs tersebut hanya ingin ”dipulangkan” dengan
baik-baik.

 

—

 

Halo Nabs, apa kabar?

Sehat. Mendekatkan diri sama Allah supaya
dikasih jalan dan ketenangan. Sekarang lagi menyibukkan diri dengan baca buku,
nulis lagu untuk finishing beberapa project yang tertunda karena menikah.

Gimana supaya tetap fit selama hamil?

Trimester awal nggak olahraga, kebanyakan
tidur. Kalau sekarang, meditasi dan yoga seminggu tiga kali.

Bagaimana dengan perkembangan baby di perut?

 

Belum lama ini aku tes darah, USG, scanning
macam-macam. Alhamdulillah sehat. Sekarang usia kehamilan sudah menginjak 25
minggu.

 

Baca Juga :  Duh, Nia Ramadhani Ternyata Tidak Tahu Cara Mengupas Salak

Sudah menyiapkan nama?

Untuk sekarang, nama pilihanku Antonio Abbaz.
Ada kemungkinan pakai nama Fathier di belakangnya, tapi masih dipikir-pikir.
Antonio artinya sesuatu yang tak ternilai atau terpuji. Dan Abbaz nama keluarga
papaku.

 

Apa yang bikin Nabs tetap kuat di tengah
kemelut?

Karena di dalam tubuhku ada nyawa yang bisa
merasakan apa yang aku rasakan. Bayi ini sangat jadi sumber kekuatanku. Cuma
aku terkadang ngerasa bersalah dalam beberapa hal dan nggak semua orang mungkin
mengerti.

Alasan terkuat mengambil jalan pisah?

 

Ada kekerasan sebelum dan ketika aku hamil.
Itulah yang membuat aku cukup trauma. Aku jengah kalau inget ini.

 

Komunikasi dengan suami seperti apa?

 

Tidak ada yang serius. Dia hanya nanya kabar
dan kapan sidang. Sedih sih. Kalaupun ending-nya pisah, ini tetap anak dia. Aku
merasa nanyain kabar aja nggak cukup. Kalau bisa kami akur demi anak,
parenting-nya mesti bener.

Baca Juga :  Dituduh Transgender, Istri Jerinx SID Akan Laporkan Seorang Netizen

Rencana Nabila?

Sebelum menikah aku baru mulai serius dengan
karyaku. Tapi sekarang mau dijalani 100 persen juga nggak mungkin, anak ada di
list nomor satu dalam hidupku. He’s my everything. Untuk sementara aku sedang
buka usaha kecil di Pekanbaru. Dan menulis lagu serta buku.

 

Apa harapanmu terkait dengan permasalahan ini?

Aku cuma mau kehidupanku yang dulu sebelum
bertemu dengan dia. Aku dipinang baik-baik, jadi kembalikan dengan baik juga.
Kami belum ketok palu. Semua masih diproses. Doakan yang terbaik ya.

 

The best lesson yang didapatkan?

Don’t love and give it all too much.

Terpopuler

Artikel Terbaru