30.4 C
Jakarta
Monday, April 29, 2024

Ben Brahim Terpilih Ketua DAD Kapuas

KUALA KAPUAS–Dewan Adat Dayak (DAD) Kapuas
kembali mengadakan Musyawarah Daerah I, guna memilih kepengurusan periode
2019-2024. Kegiatan di Aula Kantor Bappeda Kapuas, Rabu (15/5), itu dibuka oleh
Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat, didampingi Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Algrin
Gasan, serta Pengurus DAD Kalteng Tuty Dau, Mambang Tubil, dan Barthel D
Usin. 

Dasar penyelenggaraan Musda tersebut
diantarnya hasil rapat koordinasi panitia musda DAD I Kapuas 2018 dengan DAD Kalteng
11 Mei 2019, membahas tentang penyempurnaan kembali kepengurusan DAD Kapuas
periode 2019-2024, karena Ketua terpilih hasil Musda DAD 21 Juli 2018  TE
Toepak mengundurkan diri.

Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat dalam
sambutannya menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada kepengurusan DAD
Kapuas di bawah kepemimpinan TE Toepak, atas jasa dan pengabdiannya memberikan
kontribusi kepada masyarakat maupun pemerintah.

Baca Juga :  Dahlan Iskan Langsung Jalani Isolasi

“Mari kita bersatu berlayar dalam satu perahu
di dalam satu wadah Rumah Betang untuk menuju ke arah yang lebih baik sehingga
masyarakat Kabupaten Kapuas lebih maju dan sejahtera,” kata Ben Brahim.

Semantara itu, Ketua DAD Kalteng H Agustiar
Sabran SIKom dalam sambutan tertulisnya dibacakan Tuty Dau menyampaikan terima
kasih dan penghargaan kepada TE Toepak yang telah mengabdikan diri sebagai
ketua DAD Kapuas.

Ketua Panitia Pelaksana Musda Drs LH Tinggam
mengatakan maksud dan tujuan Musda DAD tersebut memilih kembali ketua terpilih
DAD Kabupaten Kapuas periode 2019-2024, melewati tim nominasi sebagai alat
kelengkapan musda dan membentuk kembali tim formatur.

Ketua terpilih sebagai ketua tim formatur
untuk menyusus kembali kepengurusan DAD Kabupaten Kapuas periode 2019-2024
serta menetapkan hasil tersebut dalam keputusan pimpinan Musda.

Baca Juga :  Wow...Total Tunggakan Listrik 8 Daerah di Kalteng, Ternyata Capai Rp3,

Lebih lanjut dia melaporkan bahwa peserta
musda  terdiri dari pengurus DAD Kabupaten Kapuas, DAD Kacamatan yang
terdiri dari Ketua dan Sekretaris, Unsur DAD Provinsi Kalimantan Tengah, dan
juga peninjau yang terdiri dari ormas dayak, Batamad dan Damang mantir adat di
wilayah pasang surut .

Hasil akhir dari Musda DAD I Tahun 2019
tersebut ditetapkan Ir Ben Brahim S Bahat MM MT sebagai Ketua Umum terpilih
Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Kapuas Tahun 2019-2023, yang selanjutnya hasil
tersebut disampaikan kepada DAD Kalteng. (hms/Kmf)

KUALA KAPUAS–Dewan Adat Dayak (DAD) Kapuas
kembali mengadakan Musyawarah Daerah I, guna memilih kepengurusan periode
2019-2024. Kegiatan di Aula Kantor Bappeda Kapuas, Rabu (15/5), itu dibuka oleh
Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat, didampingi Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Algrin
Gasan, serta Pengurus DAD Kalteng Tuty Dau, Mambang Tubil, dan Barthel D
Usin. 

Dasar penyelenggaraan Musda tersebut
diantarnya hasil rapat koordinasi panitia musda DAD I Kapuas 2018 dengan DAD Kalteng
11 Mei 2019, membahas tentang penyempurnaan kembali kepengurusan DAD Kapuas
periode 2019-2024, karena Ketua terpilih hasil Musda DAD 21 Juli 2018  TE
Toepak mengundurkan diri.

Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat dalam
sambutannya menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada kepengurusan DAD
Kapuas di bawah kepemimpinan TE Toepak, atas jasa dan pengabdiannya memberikan
kontribusi kepada masyarakat maupun pemerintah.

Baca Juga :  Dahlan Iskan Langsung Jalani Isolasi

“Mari kita bersatu berlayar dalam satu perahu
di dalam satu wadah Rumah Betang untuk menuju ke arah yang lebih baik sehingga
masyarakat Kabupaten Kapuas lebih maju dan sejahtera,” kata Ben Brahim.

Semantara itu, Ketua DAD Kalteng H Agustiar
Sabran SIKom dalam sambutan tertulisnya dibacakan Tuty Dau menyampaikan terima
kasih dan penghargaan kepada TE Toepak yang telah mengabdikan diri sebagai
ketua DAD Kapuas.

Ketua Panitia Pelaksana Musda Drs LH Tinggam
mengatakan maksud dan tujuan Musda DAD tersebut memilih kembali ketua terpilih
DAD Kabupaten Kapuas periode 2019-2024, melewati tim nominasi sebagai alat
kelengkapan musda dan membentuk kembali tim formatur.

Ketua terpilih sebagai ketua tim formatur
untuk menyusus kembali kepengurusan DAD Kabupaten Kapuas periode 2019-2024
serta menetapkan hasil tersebut dalam keputusan pimpinan Musda.

Baca Juga :  Wow...Total Tunggakan Listrik 8 Daerah di Kalteng, Ternyata Capai Rp3,

Lebih lanjut dia melaporkan bahwa peserta
musda  terdiri dari pengurus DAD Kabupaten Kapuas, DAD Kacamatan yang
terdiri dari Ketua dan Sekretaris, Unsur DAD Provinsi Kalimantan Tengah, dan
juga peninjau yang terdiri dari ormas dayak, Batamad dan Damang mantir adat di
wilayah pasang surut .

Hasil akhir dari Musda DAD I Tahun 2019
tersebut ditetapkan Ir Ben Brahim S Bahat MM MT sebagai Ketua Umum terpilih
Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Kapuas Tahun 2019-2023, yang selanjutnya hasil
tersebut disampaikan kepada DAD Kalteng. (hms/Kmf)

Terpopuler

Artikel Terbaru