33.2 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Waspada!!! Sudah 12 Karyawan PT IMK Positif Covid-19

PALANGKA RAYA – Penularan wabah corona virus atau covid-19,
di Kabupaten Murung Raya, ternyata juga banyak terjadi di perusahaan Indomoro
Kencana (IMK). Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalteng, ada
sekitar 12 karyawan PT IMK dinyatakan positif covid-19.

“Ada sekitar 11 sampai 12 orang karyawan PT IMK yang
dinyatakan positif covid-19. Dan saat ini, mereka dirawat intensif di Rumah
Sakit Doris Sylvanus (RSDS) Palangka Raya,” kata Kepala Dinas Kesehatan
Provinsi Kalteng Sayuti Samsul.

Dia mengatakan, kasus penyebaran covid-19 di perusahaan
tambang emas tersebut, karena penularan kontak dengan pasien positif.
“Kondisi mereka stabil. Mereka tertular karena ada kontak dengan pasien
positif,” ucapnya.

Baca Juga :  MEMBANGGAKAN ! 20 Siswa Dapat Nilai Sempurna

Namun, untuk data ODP dan PDP di perusahaan PT IMK belum
diketahui persis oleh Dinkes Provinsi. Sebab, data yang disampaikan ke Dinkes
Provinsi secara global oleh Dinkes Murung Raya.

“Sampai saat ini positif di Murung Raya sebanyak 38
orang. Murung Raya menjadi daerah kedua terbanyak pasien positif covid-19,
setelah Palangka Raya. Dan dari total tersebut yang sembuh baru 3 orang,
sisanya dalam perawatan,” pungkasnya. 

PALANGKA RAYA – Penularan wabah corona virus atau covid-19,
di Kabupaten Murung Raya, ternyata juga banyak terjadi di perusahaan Indomoro
Kencana (IMK). Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalteng, ada
sekitar 12 karyawan PT IMK dinyatakan positif covid-19.

“Ada sekitar 11 sampai 12 orang karyawan PT IMK yang
dinyatakan positif covid-19. Dan saat ini, mereka dirawat intensif di Rumah
Sakit Doris Sylvanus (RSDS) Palangka Raya,” kata Kepala Dinas Kesehatan
Provinsi Kalteng Sayuti Samsul.

Dia mengatakan, kasus penyebaran covid-19 di perusahaan
tambang emas tersebut, karena penularan kontak dengan pasien positif.
“Kondisi mereka stabil. Mereka tertular karena ada kontak dengan pasien
positif,” ucapnya.

Baca Juga :  MEMBANGGAKAN ! 20 Siswa Dapat Nilai Sempurna

Namun, untuk data ODP dan PDP di perusahaan PT IMK belum
diketahui persis oleh Dinkes Provinsi. Sebab, data yang disampaikan ke Dinkes
Provinsi secara global oleh Dinkes Murung Raya.

“Sampai saat ini positif di Murung Raya sebanyak 38
orang. Murung Raya menjadi daerah kedua terbanyak pasien positif covid-19,
setelah Palangka Raya. Dan dari total tersebut yang sembuh baru 3 orang,
sisanya dalam perawatan,” pungkasnya. 

Terpopuler

Artikel Terbaru