27.1 C
Jakarta
Saturday, April 27, 2024

ALL STAR RAMADAN CUP III TAHUN 2024

AWN 27 Tampil Meyakinkan, Bisa Jadi Ancaman Bagi Rival

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO– Memasuki hari kedua perhelatan All Star Ramadan Cup III Tahun 2024, jalannya pertandingan berjalan kian menarik untuk disaksikan secara langsung pada pertandingan yang digelar di lapangan R88 Minisoccer, Jalan Cempaka, Senin (18/3/2024) malam. Duel seru tersaji di lapangan 1 antara AWN 27 versus SSD FC.

Sejak kickoff babak pertama, tim AWN 27 yang diperkuat materi pemain merata di semua lini. Berhasil melakukan penetrasi ke pertahanan lawan. Bahkan AWN 27 yang dimotori sang kapten Doni William Alvianto, mampu menguasai jalannya pertandingan. Dengan mengandalkan pemain yang memiliki kualitas permainan cukup apik, AWN 27 berhasil mengumpulkan pundi-pundi gol.

Empat gol berhasil dicetak AWN27 melalui Murjani, Salman dan dua gol lainnya dicetak Muhammad Hidayat. Meski kerap di kepung dan bombardir lawan,  SSD FC berusaha untuk melakukan serangan balasan ke pertahanan AWN 27.

Baca Juga :  Tubuh Seksi, Dituduh Melakukan Sedot Lemak

Namun SSD FC  yang dikapteni Rengga Reksapati, kesulitan membobol pertahanan AWN27. Bahkan penjaga gawang AWN 27 yang dijaga mantan pemain yang pernah bermain di Liga 1 dan Liga 2 Indonesia, Dimas Galih jarang mendapatkan bola.

Melihat hasil yang diraih AWN 27 dengan meyakinkan. Tentu bakal menjadi modal awal yang bagus untuk terus melangkah. Bahkan dengan materi yang ada. Tidak bisa dipungkiri, jika AWN27 menjadi salah satu tim yang perlu diwaspadai dan bakal menjadi ancaman bagi rival.

“Terlihat AWN 27 memiliki pemain-pemain dengan kemampuan merata. Serangan yang dilakukan terkoordinasi dengan baik. Gawangnya malah jarang menyentuh bola,” celetuk salah seorang penonton di pinggir lapangan.

SSD FC yang diperkuat  Adwin Fintes, Yonggi Septian, Muhammad Rizky, Dede Tri Setya Putra, Okky Pratama, Christalio Agha Pribadi dan Andi Wisda Pratama. Sempat beberapa kali melakukan penetrasi ke pertahanan lawan. Namun serangan yang dilakukan selalu gagal dihadang pemain-pemain AWN27. Skor 4-0 bertahan hingga pertandingan usai.

Baca Juga :  Diwarnai Gol Bunuh Diri dan Cedera Pemain, All Star Tumbangkan Uluh Horan FC

“Jika melihat permainan tim ini (AWN 27,Red) saya memprediksi tim ini bakal menjadi ancaman tim-tim lainnya. Permainannya bagus,postur pemain bagus, fisik dan umpan-umpan serta penguasanaan bola dan kekompakannya cukup bagus,” kata salah seorang penonton lainnya, Anto. (ind)

Pemain AWN27 :

Dimas Galih, Muhammad Erja Putra, Murjani, Muhammad Jamdi, Salman, Indra Wijayadi, Muhammad Hidayat, M. Hanif Anshori, Aulia Rahman, Doni William Alvianto. Richard Kamalaheng, Aplon Raonaldo Kocu, Korman Raymon Yohannes, Ryan Dwi Reynaldi, Muhammad Ridha, Alfi Fahmi, M. Rizky Yulianto,Aristoteles, Delpa Delpiero, Muhammad Khoirul.

 

Ofisial Tim : Budi Santoso, Sugiyanto,Ricky

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO– Memasuki hari kedua perhelatan All Star Ramadan Cup III Tahun 2024, jalannya pertandingan berjalan kian menarik untuk disaksikan secara langsung pada pertandingan yang digelar di lapangan R88 Minisoccer, Jalan Cempaka, Senin (18/3/2024) malam. Duel seru tersaji di lapangan 1 antara AWN 27 versus SSD FC.

Sejak kickoff babak pertama, tim AWN 27 yang diperkuat materi pemain merata di semua lini. Berhasil melakukan penetrasi ke pertahanan lawan. Bahkan AWN 27 yang dimotori sang kapten Doni William Alvianto, mampu menguasai jalannya pertandingan. Dengan mengandalkan pemain yang memiliki kualitas permainan cukup apik, AWN 27 berhasil mengumpulkan pundi-pundi gol.

Empat gol berhasil dicetak AWN27 melalui Murjani, Salman dan dua gol lainnya dicetak Muhammad Hidayat. Meski kerap di kepung dan bombardir lawan,  SSD FC berusaha untuk melakukan serangan balasan ke pertahanan AWN 27.

Baca Juga :  Tubuh Seksi, Dituduh Melakukan Sedot Lemak

Namun SSD FC  yang dikapteni Rengga Reksapati, kesulitan membobol pertahanan AWN27. Bahkan penjaga gawang AWN 27 yang dijaga mantan pemain yang pernah bermain di Liga 1 dan Liga 2 Indonesia, Dimas Galih jarang mendapatkan bola.

Melihat hasil yang diraih AWN 27 dengan meyakinkan. Tentu bakal menjadi modal awal yang bagus untuk terus melangkah. Bahkan dengan materi yang ada. Tidak bisa dipungkiri, jika AWN27 menjadi salah satu tim yang perlu diwaspadai dan bakal menjadi ancaman bagi rival.

“Terlihat AWN 27 memiliki pemain-pemain dengan kemampuan merata. Serangan yang dilakukan terkoordinasi dengan baik. Gawangnya malah jarang menyentuh bola,” celetuk salah seorang penonton di pinggir lapangan.

SSD FC yang diperkuat  Adwin Fintes, Yonggi Septian, Muhammad Rizky, Dede Tri Setya Putra, Okky Pratama, Christalio Agha Pribadi dan Andi Wisda Pratama. Sempat beberapa kali melakukan penetrasi ke pertahanan lawan. Namun serangan yang dilakukan selalu gagal dihadang pemain-pemain AWN27. Skor 4-0 bertahan hingga pertandingan usai.

Baca Juga :  Diwarnai Gol Bunuh Diri dan Cedera Pemain, All Star Tumbangkan Uluh Horan FC

“Jika melihat permainan tim ini (AWN 27,Red) saya memprediksi tim ini bakal menjadi ancaman tim-tim lainnya. Permainannya bagus,postur pemain bagus, fisik dan umpan-umpan serta penguasanaan bola dan kekompakannya cukup bagus,” kata salah seorang penonton lainnya, Anto. (ind)

Pemain AWN27 :

Dimas Galih, Muhammad Erja Putra, Murjani, Muhammad Jamdi, Salman, Indra Wijayadi, Muhammad Hidayat, M. Hanif Anshori, Aulia Rahman, Doni William Alvianto. Richard Kamalaheng, Aplon Raonaldo Kocu, Korman Raymon Yohannes, Ryan Dwi Reynaldi, Muhammad Ridha, Alfi Fahmi, M. Rizky Yulianto,Aristoteles, Delpa Delpiero, Muhammad Khoirul.

 

Ofisial Tim : Budi Santoso, Sugiyanto,Ricky

Terpopuler

Artikel Terbaru