30 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Jumat, Neymar Diprediksi Sudah Milik Barca

PARIS- Real Madrid boleh yakin dengan kans
mendapatkan Neymar karena hubungan baik mereka dengan manajemen PSG. Tapi,
Barcelona punya Lionel Messi. Ya, Si Kutu–julukan Messi–diklaim media-media
Spanyol ikut andil dalam proses memulangkan Neymar ke Barca.
Peran striker asal Argentina itu bersama Blaugrana bukan sekadar kapten dan
ikon tim. Lebih jauh, pendapat dan keinginannya terhadap sesuatu juga punya
peran besar dalam keputusan klub secara keseluruhan. Untuk kasus Neymar, dia
tidak ingin eks rekannya di Barca pada 2013-2017 itu berkostum Real yang jadi
rival abadi Barca.
Benar saja. Barca yang awalnya tidak terlalu antusias terhadap skenario
memulangkan Neymar, kemarin langsung bergerak cepat. Sport melaporkan
sekretaris teknik Eric Abidal dan Javier Bordas selaku perwakilan bidang
olahraga klub sudah di Paris dengan agenda bertemu direktur olahraga PSG
Leonardo Araujo.
Barcelona juga dilaporkan telah meminta nasihat medis tentang cedera
pergelangan kaki Neymar. Paris United mengungkap, Barca bertanya kepada
sejumlah dokter tentang perkembangan pemulihan cedera metatarsal dan
kemungkinan kemunduran kondisi Neymar di masa depan. Salah satu pakar yang
mereka tanya ialah Ramon Cugat.

Baca Juga :  Keren! Pemain Kalteng Putri Kembali Bergabung Timnas

Tapi, yang jadi penghambat adalah PSG masih
ingin EUR 250 juta (Rp 4 triliun) cash untuk Neymar. Sedangkan Barca hanya
mampu menawarkan skema tukar tambah pemain dengan sejumlah uang. Itu
dikarenakan mereka sudah melakukan dua pembelian besar musim ini untuk Frenkie
de Jong dan Antoine Griezmann yang total menguras dana sekitar EUR 195 juta (Rp
3,12 triliun). Dan, salah seorang pemain yang masuk paket tukar tambah untuk
Neymar adalah Philippe Coutinho.
ESPN melaporkan bahwa tawaran terbaru Barca adalah EUR 100 juta (Rp 1,6
triliun) plus Coutinho dan Ivan Rakitic. Sedangkan RAC1 melansir bahwa tawaran
lainnya adalah pinjaman selama semusim dengan obligasi pembelian tahun depan.

”Kedipan yang dilakukan Bordas (tadi malam, Red) ketika ditanya soal Neymar
sangat menarik. Itu bisa saja berarti kisi-kisi petunjuk tentang akhir dari
negosiasi dengan PSG mengenai Neymar,” tulis Sport.
Tapi, Real juga diklaim menawarkan uang yang sama. Bahkan, Los Merengues bisa
memasukkan Isco sebagai bagian transfer Neymar. Entraineur PSG Thomas Tuchel
lebih memprioritaskan Isco daripada Coutinho. Singkatnya, PSG lebih suka Neymar
ke Real sedangkan Neymar lebih ingin kembali ke Camp Nou. Bukan tidak mungkin,
deal Neymar baru dipastikan akhir bulan ini atau beberapa hari jelang 2
September 2019 yang jadi deadline bursa transfer.

Baca Juga :  Popnas XVI 2021 Digelar Agustus, Mempertandingkan 7 Cabor

PSG – Barca meyakini negosiasi akan segera
berakhir dan besar kemungkinan Neymar akan melakukan tes medis dan perkenalan
sebagai pemain Barcelona pada Jumat (16/8) waktu setempat.(io/tom/ram)

PARIS- Real Madrid boleh yakin dengan kans
mendapatkan Neymar karena hubungan baik mereka dengan manajemen PSG. Tapi,
Barcelona punya Lionel Messi. Ya, Si Kutu–julukan Messi–diklaim media-media
Spanyol ikut andil dalam proses memulangkan Neymar ke Barca.
Peran striker asal Argentina itu bersama Blaugrana bukan sekadar kapten dan
ikon tim. Lebih jauh, pendapat dan keinginannya terhadap sesuatu juga punya
peran besar dalam keputusan klub secara keseluruhan. Untuk kasus Neymar, dia
tidak ingin eks rekannya di Barca pada 2013-2017 itu berkostum Real yang jadi
rival abadi Barca.
Benar saja. Barca yang awalnya tidak terlalu antusias terhadap skenario
memulangkan Neymar, kemarin langsung bergerak cepat. Sport melaporkan
sekretaris teknik Eric Abidal dan Javier Bordas selaku perwakilan bidang
olahraga klub sudah di Paris dengan agenda bertemu direktur olahraga PSG
Leonardo Araujo.
Barcelona juga dilaporkan telah meminta nasihat medis tentang cedera
pergelangan kaki Neymar. Paris United mengungkap, Barca bertanya kepada
sejumlah dokter tentang perkembangan pemulihan cedera metatarsal dan
kemungkinan kemunduran kondisi Neymar di masa depan. Salah satu pakar yang
mereka tanya ialah Ramon Cugat.

Baca Juga :  Keren! Pemain Kalteng Putri Kembali Bergabung Timnas

Tapi, yang jadi penghambat adalah PSG masih
ingin EUR 250 juta (Rp 4 triliun) cash untuk Neymar. Sedangkan Barca hanya
mampu menawarkan skema tukar tambah pemain dengan sejumlah uang. Itu
dikarenakan mereka sudah melakukan dua pembelian besar musim ini untuk Frenkie
de Jong dan Antoine Griezmann yang total menguras dana sekitar EUR 195 juta (Rp
3,12 triliun). Dan, salah seorang pemain yang masuk paket tukar tambah untuk
Neymar adalah Philippe Coutinho.
ESPN melaporkan bahwa tawaran terbaru Barca adalah EUR 100 juta (Rp 1,6
triliun) plus Coutinho dan Ivan Rakitic. Sedangkan RAC1 melansir bahwa tawaran
lainnya adalah pinjaman selama semusim dengan obligasi pembelian tahun depan.

”Kedipan yang dilakukan Bordas (tadi malam, Red) ketika ditanya soal Neymar
sangat menarik. Itu bisa saja berarti kisi-kisi petunjuk tentang akhir dari
negosiasi dengan PSG mengenai Neymar,” tulis Sport.
Tapi, Real juga diklaim menawarkan uang yang sama. Bahkan, Los Merengues bisa
memasukkan Isco sebagai bagian transfer Neymar. Entraineur PSG Thomas Tuchel
lebih memprioritaskan Isco daripada Coutinho. Singkatnya, PSG lebih suka Neymar
ke Real sedangkan Neymar lebih ingin kembali ke Camp Nou. Bukan tidak mungkin,
deal Neymar baru dipastikan akhir bulan ini atau beberapa hari jelang 2
September 2019 yang jadi deadline bursa transfer.

Baca Juga :  Popnas XVI 2021 Digelar Agustus, Mempertandingkan 7 Cabor

PSG – Barca meyakini negosiasi akan segera
berakhir dan besar kemungkinan Neymar akan melakukan tes medis dan perkenalan
sebagai pemain Barcelona pada Jumat (16/8) waktu setempat.(io/tom/ram)

Terpopuler

Artikel Terbaru