31.7 C
Jakarta
Saturday, April 27, 2024

Plt Gubernur Ingatkan Pemkab dan Kota Memperhatikan Pemulihan Ekonomi

PALANGKA
RAYA, KALTENGPOS.CO

– Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Habib Ismail bin
Yahya mengingatkan, pemerintah kabupaten dan kota serta unsur terkait lainnya,
untuk memerhatikan pemulihan ekomoni dalam pelaksanaan anggaran, baik yang
bersumber dari daerah ataupun anggaran transfer pemerintah pusat.

Hal tersebut sebagai tindak lanjut arahan
Presiden Joko Widodo, yang dalam amanatnya menegaskan bahwa di tengah lesunya
perekonomian nasional dan daerah akibat pandemi Covid-19, belanja pemerintah menjadi
penggerak utama roda perekonomian.

“Sehingga realisasi anggaran tahun 2021, baik
APBN maupun APBD, harus segera dilakukan mulai dari awal tahun. Tentu
langkahnya lebih kepada upaya memulihkan perekonomian nasional dan daerah,”
kata Plt Gubernur Habib Ismail bin Yahya, belum lama ini.

Baca Juga :  DP3APPKB Kalteng Gelar Advokasi Posyandu di Lamandau

Dia mengatakan, perekonomian yang terdampak
Covid-19 membuat sebagian besar pekerja mengalami penurunan pendapatan atau
bahkan kehilangan mata pencaharian. Untuk itu, program bantuan sosial harus
diupayakan untuk dapat disalurkan kepada masyarakat penerima manfaat di awal
Januari 2021. 

“Agar belanja
masyarakat meningkat, maka konsumsi turut meningkat, sehingga dapat
menggerakkan ekonomi di lapisan masyarakat,” pungkasnya. 

PALANGKA
RAYA, KALTENGPOS.CO

– Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Habib Ismail bin
Yahya mengingatkan, pemerintah kabupaten dan kota serta unsur terkait lainnya,
untuk memerhatikan pemulihan ekomoni dalam pelaksanaan anggaran, baik yang
bersumber dari daerah ataupun anggaran transfer pemerintah pusat.

Hal tersebut sebagai tindak lanjut arahan
Presiden Joko Widodo, yang dalam amanatnya menegaskan bahwa di tengah lesunya
perekonomian nasional dan daerah akibat pandemi Covid-19, belanja pemerintah menjadi
penggerak utama roda perekonomian.

“Sehingga realisasi anggaran tahun 2021, baik
APBN maupun APBD, harus segera dilakukan mulai dari awal tahun. Tentu
langkahnya lebih kepada upaya memulihkan perekonomian nasional dan daerah,”
kata Plt Gubernur Habib Ismail bin Yahya, belum lama ini.

Baca Juga :  DP3APPKB Kalteng Gelar Advokasi Posyandu di Lamandau

Dia mengatakan, perekonomian yang terdampak
Covid-19 membuat sebagian besar pekerja mengalami penurunan pendapatan atau
bahkan kehilangan mata pencaharian. Untuk itu, program bantuan sosial harus
diupayakan untuk dapat disalurkan kepada masyarakat penerima manfaat di awal
Januari 2021. 

“Agar belanja
masyarakat meningkat, maka konsumsi turut meningkat, sehingga dapat
menggerakkan ekonomi di lapisan masyarakat,” pungkasnya. 

Terpopuler

Artikel Terbaru