28.9 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Nasihati Aurel dan Atta Halilintar, Gus Miftah Singgung Filosofi Tanah

PROKALTENG.CO-Sebagai bagian dari rangkaian acara pernikahannya dengan Atta Halilintar, Aurel Hermansyah menggelar acara pengajian di bilangan Pondok Indah Jakarta Selatan Sabtu (20/3). Gus Miftah sengaja meluangkan waktu datang dari Jogjakarta ke Ibukota demi memenuhi undangan keluarga Anang untuk menyampaikan nasehat perkwinan.

Gus Miftah menyampaikan nasehat kepada Aurel dan Atta dengan menyinggung soal filosofi tanah. Menurut pimpinan Pondok Pesantren Ora Aji di Sleman, Yogyakarta itu, tanah memiliki arti sabar nyaris tak pernah memberontak apalagi marah. Maka dalam membina bahtera rumah tangga dituntut untuk selalu bersabar dan tidak mengedapankan ego personal.

“Adanya perbedaan, mereka dituntut untuk dewasa. Maka mereka tidak boleh berhenti belajar. Saya kasih folosofi tanah,” kata Gus Miftah saat ditemui di bilangan Pondok Indah Jakarta Selatan Sabtu (20/3).

Gus Miftah juga menyinggung soal nikah muda Aurel. Menurutnya, nikah muda dibenarkan baik secara agama dan negara. Namun yang jadi masalah adalah ketika orang yang diajak menikah jatuh kepada lelaki yang salah.

Baca Juga :  Sindir Para Pembully, Tamara: Mungkin Mereka Mendapat Rejeki dari Menj

Oleh karena itu, Gus Miftah meminta cinta kepada pasangan seharusnya disandarkan kepada Tuhan. “Ketika kamu tulus mencintai karena Allah, maka manusia pun akan mencintaimu dan Allah,” ucapnya.

Selain itu, Gus Miftah juga memberikan nasehat secara khusus ke Aurel supaya ia bisa menjadi istri salehah dengan mengikuti tuntunan agama. Dia pun menyampaikan cici- ciri perempuan salehah. Yaitu akan selalu menjaga kehormatannya sebagai perempuan, taat kepada suami, berusaha menyenangkan hati suami dan memegang teguh ajaran Islam.

“Saya juga bilang sama dia bahwa istri yang hebat itu adalah yang bisa diajak menderita oleh suaminya. Saya bilang juga sama Atta, suami yang hebat tidak akan mengajak istrinya menderita,” ungkapnya.

Baca Juga :  Luna Maya Menyesali Kelakuannya di Masa Lalu

Nasehat pernikahan yang diungkapkan Gus Miftah lebih banyak dirangkai dengan qoutes. Dia merasa akan lebih mudah mengena di hati daripada mengutip ayat Alquran atau hadis.

Rangkaian acara pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah telah dimulai sejak Sabtu (13/3) lalu dengan adanya acara lamaran. Jumat (19/3) kemarin, Aurel menggelar acara siraman di bilangan Pondok Indah Jakarta Selatan. Acara akan dilanjutkan berupa pengajian sore tadi.

Acara yang paling dinantikan yaitu akad nikah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah rencananya akan dilaksanakan di Masjid Istiqlal Jakarta pada 3 April mendatang. Setelah itu mereka akan menggelar acara syukuran dengan mengundang sejumlah sahabat terdekat.

Sementara resepsi pernikahan Aurel dan Atta rencananya akan digelar tiga kali. Acaranya bakal dilaksanakan usai Ramadhan tahun ini.

PROKALTENG.CO-Sebagai bagian dari rangkaian acara pernikahannya dengan Atta Halilintar, Aurel Hermansyah menggelar acara pengajian di bilangan Pondok Indah Jakarta Selatan Sabtu (20/3). Gus Miftah sengaja meluangkan waktu datang dari Jogjakarta ke Ibukota demi memenuhi undangan keluarga Anang untuk menyampaikan nasehat perkwinan.

Gus Miftah menyampaikan nasehat kepada Aurel dan Atta dengan menyinggung soal filosofi tanah. Menurut pimpinan Pondok Pesantren Ora Aji di Sleman, Yogyakarta itu, tanah memiliki arti sabar nyaris tak pernah memberontak apalagi marah. Maka dalam membina bahtera rumah tangga dituntut untuk selalu bersabar dan tidak mengedapankan ego personal.

“Adanya perbedaan, mereka dituntut untuk dewasa. Maka mereka tidak boleh berhenti belajar. Saya kasih folosofi tanah,” kata Gus Miftah saat ditemui di bilangan Pondok Indah Jakarta Selatan Sabtu (20/3).

Gus Miftah juga menyinggung soal nikah muda Aurel. Menurutnya, nikah muda dibenarkan baik secara agama dan negara. Namun yang jadi masalah adalah ketika orang yang diajak menikah jatuh kepada lelaki yang salah.

Baca Juga :  Sindir Para Pembully, Tamara: Mungkin Mereka Mendapat Rejeki dari Menj

Oleh karena itu, Gus Miftah meminta cinta kepada pasangan seharusnya disandarkan kepada Tuhan. “Ketika kamu tulus mencintai karena Allah, maka manusia pun akan mencintaimu dan Allah,” ucapnya.

Selain itu, Gus Miftah juga memberikan nasehat secara khusus ke Aurel supaya ia bisa menjadi istri salehah dengan mengikuti tuntunan agama. Dia pun menyampaikan cici- ciri perempuan salehah. Yaitu akan selalu menjaga kehormatannya sebagai perempuan, taat kepada suami, berusaha menyenangkan hati suami dan memegang teguh ajaran Islam.

“Saya juga bilang sama dia bahwa istri yang hebat itu adalah yang bisa diajak menderita oleh suaminya. Saya bilang juga sama Atta, suami yang hebat tidak akan mengajak istrinya menderita,” ungkapnya.

Baca Juga :  Luna Maya Menyesali Kelakuannya di Masa Lalu

Nasehat pernikahan yang diungkapkan Gus Miftah lebih banyak dirangkai dengan qoutes. Dia merasa akan lebih mudah mengena di hati daripada mengutip ayat Alquran atau hadis.

Rangkaian acara pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah telah dimulai sejak Sabtu (13/3) lalu dengan adanya acara lamaran. Jumat (19/3) kemarin, Aurel menggelar acara siraman di bilangan Pondok Indah Jakarta Selatan. Acara akan dilanjutkan berupa pengajian sore tadi.

Acara yang paling dinantikan yaitu akad nikah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah rencananya akan dilaksanakan di Masjid Istiqlal Jakarta pada 3 April mendatang. Setelah itu mereka akan menggelar acara syukuran dengan mengundang sejumlah sahabat terdekat.

Sementara resepsi pernikahan Aurel dan Atta rencananya akan digelar tiga kali. Acaranya bakal dilaksanakan usai Ramadhan tahun ini.

Terpopuler

Artikel Terbaru