30.4 C
Jakarta
Monday, April 29, 2024

Pelayanan Publik dan Program Kerja Terus Ditingkatkan

KUALA KAPUAS – Di bawah kepemimpinan Bupati Kapuas Ben
Brahim S Bahat dan Wakil Bupati (Wabup) Kapuas HM Nafiah Ibnor, pelayanan
publik dan program kerja untuk kepentingan masyarakat, akan terus ditingkatkan.
Demi mendukung hal itu, maka dibutuhkan para pejabat atau kepala Perangkat
Daerah (PD) yang mampu menjalankan tugas penuh dengan tanggung jawab.

Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat meminta kepada seluruh
pejabat yang ada di lingkup Pemkab Kapuas untuk bekerja dengan baik, dan
meningkatkan kualitas kinerja. Bahkan, bupati meminta pejabat yang sudah tidak
bekerja dengan baik, untuk mengajukan pengunduran diri saja.

“Karena dalam bidang pemerintahan, dibutuhkan
orang-orang yang mampu menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, loyalitas
dan integritas,” tegas Ben Brahim.

Baca Juga :  Masyarakat Minta Jembatan Gantung Diperkuat

Bupati Kapuas dua periode ini menambahkan, para pejabat di
Kabupaten Kapuas yang diberikan amanah, agar dapat benar-benar menjalankannya.
Terutama, untuk kepentingan masyarakat banyak. Dirinya tidak ingin mendengarkan
atau mendapatkan laporan terkait kinerja dari pejabat yang kurang baik.

“Saya tegaskan kepada seluruh pejabat Pemkab Kapuas,
untuk terus berkoordinasi dan meningkatkan kinerja dalam pelayanan kepada
masyarakat,” tegasnya lagi.

Sebab dalam pengangkatan maupun pemberhentian terhadap
pejabat ada penilaian, atau prestasi yang didapatkan. Apalagi, lanjut dia,
aparatur sipil negara (ASN) memang tugasnya sebagai abdi negara, dan tugasnya
melayani kepentingan masyarakat. (alh/ami/iha/CTK)

KUALA KAPUAS – Di bawah kepemimpinan Bupati Kapuas Ben
Brahim S Bahat dan Wakil Bupati (Wabup) Kapuas HM Nafiah Ibnor, pelayanan
publik dan program kerja untuk kepentingan masyarakat, akan terus ditingkatkan.
Demi mendukung hal itu, maka dibutuhkan para pejabat atau kepala Perangkat
Daerah (PD) yang mampu menjalankan tugas penuh dengan tanggung jawab.

Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat meminta kepada seluruh
pejabat yang ada di lingkup Pemkab Kapuas untuk bekerja dengan baik, dan
meningkatkan kualitas kinerja. Bahkan, bupati meminta pejabat yang sudah tidak
bekerja dengan baik, untuk mengajukan pengunduran diri saja.

“Karena dalam bidang pemerintahan, dibutuhkan
orang-orang yang mampu menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, loyalitas
dan integritas,” tegas Ben Brahim.

Baca Juga :  Masyarakat Minta Jembatan Gantung Diperkuat

Bupati Kapuas dua periode ini menambahkan, para pejabat di
Kabupaten Kapuas yang diberikan amanah, agar dapat benar-benar menjalankannya.
Terutama, untuk kepentingan masyarakat banyak. Dirinya tidak ingin mendengarkan
atau mendapatkan laporan terkait kinerja dari pejabat yang kurang baik.

“Saya tegaskan kepada seluruh pejabat Pemkab Kapuas,
untuk terus berkoordinasi dan meningkatkan kinerja dalam pelayanan kepada
masyarakat,” tegasnya lagi.

Sebab dalam pengangkatan maupun pemberhentian terhadap
pejabat ada penilaian, atau prestasi yang didapatkan. Apalagi, lanjut dia,
aparatur sipil negara (ASN) memang tugasnya sebagai abdi negara, dan tugasnya
melayani kepentingan masyarakat. (alh/ami/iha/CTK)

Terpopuler

Artikel Terbaru