33.2 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Untuk Informasi Media dan Publik, Diskominfo Dirikan Media Center di L

PALANGKA RAYA – Agar informasi kepada media dan publik melalui
satu pintu, Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik Provinsi
Kalimantan Tengah, mendirikan Media Center Pos Komando Penanganan Tanggap
Darurat Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Provinsi Kalteng Tahun 2019.

“Sesuai
arahan dari Gubernur Kalimantan Tengah Bapak H. Sugianto Sabran, Diskominfo Kalteng telah
mendirikan Media Center yang lokasinya di lantai 2 Kantor Gubernur,” kata Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan
Statistik Provinsi Kalimantan Tengah Ir Herson B. Aden MSi,
Jumat
(20/9).

Sebelumnya, Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran memberikan arahan
langsung kepada Kepala Diskominfo 
Kalteng Ir. Herson B. Aden MSi, agar informasi
berkaitan dengan penanganan tanggap darurat Karhutla agar melalui satu pintu.

Baca Juga :  Meski Pandemi, Pilkada Harus Berjalan Lancar

“Jangan
ada informasi yang simpang siur di publik. Kepala Dinas Kominfo agar mengatur
jadwal konferensi pers setiap hari sehingga informasi ke media massa dan
masyarakat teratur dan rutin,” ucap Gubernur saat memimpin rapat tindak
lanjut SK status tanggap darurat Karhutla di Aula Eka Hapakat, Kamis (19/9).

Herson mengatakan, pihaknya telah melakukan konferensi
pers dengan narasumber Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalteng, Kepala Dinas
Pendidikan Provinsi Kalteng, dan Direktur RSUD dr. Doris Sylvanus, agar pers
dan masyarakat bisa mengetahui kondisi aktual dari penanganan Karhutla di
sektor kesehatan dan pendidikan.

Herson menjelaskan,
bahwa konferensi pers di Media Center juga akan disiarkan langsung melalui akun
media sosial Diskominfo Kalteng seperti Facebook melalui akun MMCtv Kalteng dan
Instagram @diskominfokalteng.

Baca Juga :  Sebelum Berangkat, Atlet PON Kontingen Kalteng Bakal Dikarantina

“Konferensi pers ini kita siarkan langsung di media
sosial kita yaitu di Facebook MMCtv Kalteng dan Instagram @diskominfokalteng,
hal ini dilakukan agar masyarakat bisa mendapat informasi yang aktual mengenai
kondisi penanganan karhutla yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan
Tengah,” ujarnya.

Untuk
masyarakat di Kalimantan Tengah imbau Herson,agar tetap bijak dalam bermedia
sosial, selalu cek kebenaran dan informasi dalam setiap konten yang akan diposting
dan share di akun media social. “Jangan sampai nantinya informasi atau berita
yang kita sharing merupakan berita bohong atau hoaks, yang bisa merugikan diri
sendiri dan masyarakat luas,” ucap Herson. (dar/arp/mmc/kpc)

 

PALANGKA RAYA – Agar informasi kepada media dan publik melalui
satu pintu, Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik Provinsi
Kalimantan Tengah, mendirikan Media Center Pos Komando Penanganan Tanggap
Darurat Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Provinsi Kalteng Tahun 2019.

“Sesuai
arahan dari Gubernur Kalimantan Tengah Bapak H. Sugianto Sabran, Diskominfo Kalteng telah
mendirikan Media Center yang lokasinya di lantai 2 Kantor Gubernur,” kata Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan
Statistik Provinsi Kalimantan Tengah Ir Herson B. Aden MSi,
Jumat
(20/9).

Sebelumnya, Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran memberikan arahan
langsung kepada Kepala Diskominfo 
Kalteng Ir. Herson B. Aden MSi, agar informasi
berkaitan dengan penanganan tanggap darurat Karhutla agar melalui satu pintu.

Baca Juga :  Meski Pandemi, Pilkada Harus Berjalan Lancar

“Jangan
ada informasi yang simpang siur di publik. Kepala Dinas Kominfo agar mengatur
jadwal konferensi pers setiap hari sehingga informasi ke media massa dan
masyarakat teratur dan rutin,” ucap Gubernur saat memimpin rapat tindak
lanjut SK status tanggap darurat Karhutla di Aula Eka Hapakat, Kamis (19/9).

Herson mengatakan, pihaknya telah melakukan konferensi
pers dengan narasumber Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalteng, Kepala Dinas
Pendidikan Provinsi Kalteng, dan Direktur RSUD dr. Doris Sylvanus, agar pers
dan masyarakat bisa mengetahui kondisi aktual dari penanganan Karhutla di
sektor kesehatan dan pendidikan.

Herson menjelaskan,
bahwa konferensi pers di Media Center juga akan disiarkan langsung melalui akun
media sosial Diskominfo Kalteng seperti Facebook melalui akun MMCtv Kalteng dan
Instagram @diskominfokalteng.

Baca Juga :  Sebelum Berangkat, Atlet PON Kontingen Kalteng Bakal Dikarantina

“Konferensi pers ini kita siarkan langsung di media
sosial kita yaitu di Facebook MMCtv Kalteng dan Instagram @diskominfokalteng,
hal ini dilakukan agar masyarakat bisa mendapat informasi yang aktual mengenai
kondisi penanganan karhutla yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan
Tengah,” ujarnya.

Untuk
masyarakat di Kalimantan Tengah imbau Herson,agar tetap bijak dalam bermedia
sosial, selalu cek kebenaran dan informasi dalam setiap konten yang akan diposting
dan share di akun media social. “Jangan sampai nantinya informasi atau berita
yang kita sharing merupakan berita bohong atau hoaks, yang bisa merugikan diri
sendiri dan masyarakat luas,” ucap Herson. (dar/arp/mmc/kpc)

 

Terpopuler

Artikel Terbaru