33.2 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

DWP Harus Meningkatkan Peran Untuk Pemberdayaan Perempuan

KASONGAN, PROKALTENG.CO – Organisasi Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten
Katingan dituntut harus meningkatkan perannya, dalam rangka membangun perempuan
yang berdaya guna. Tidak hanya itu pengurus juga diminta harus lebih aktif
untuk menggerakkan organisasi tersebut di tempatnya masing-masing.

Hal ini ditegaskan Penasehat DWP
Kabupaten Katingan Daurwaty Sakariyas ketika menghadiri acara pisah sambut
Ketua DWP Kabupaten Katingan periode 2021-2025 di Kantor Dinas Pemberdayaan
Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan KB Kabupaten
Katingan, Jumat (30/4/2021).

Terkait dengan acara pisah
sambut, dirinya sebagai penasehat menyampaikan ucapan terima kasih kepada
pengurus atau Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Katingan, yang sebelumnya
yaitu Rusita Nikodemus.

Dia menegaskan, meskipun sudah
tidak lagi menjabat sebagai Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Katingan,
namun peran serta masukan, bimbingan, tetap diharapkan pihaknya.

Baca Juga :  Wabup Katingan Ingatkan Kendaraan Dinas Harus Dirawat

“Ini supaya organisasi bisa
semakin maju, dan bisa lebih baik sesuai dengan yang diharapkan,” kata
istri Bupati Katingan Sakariyas ini.

Kemudian untuk pengurus yang baru
yang diketuai oleh Nanti Pransang, dia ingin bisa membawa organisasi tersebut
ke arah yang lebih baik lagi.

“Mari kita sama-sama untuk
membantu pemerintah, sesuai dengan peran kita masing-masing. Sehingga Kabupaten
Katingan ini bisa menjadi kabupaten yang maju, dan berkembang,” ucapnya.

KASONGAN, PROKALTENG.CO – Organisasi Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten
Katingan dituntut harus meningkatkan perannya, dalam rangka membangun perempuan
yang berdaya guna. Tidak hanya itu pengurus juga diminta harus lebih aktif
untuk menggerakkan organisasi tersebut di tempatnya masing-masing.

Hal ini ditegaskan Penasehat DWP
Kabupaten Katingan Daurwaty Sakariyas ketika menghadiri acara pisah sambut
Ketua DWP Kabupaten Katingan periode 2021-2025 di Kantor Dinas Pemberdayaan
Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan KB Kabupaten
Katingan, Jumat (30/4/2021).

Terkait dengan acara pisah
sambut, dirinya sebagai penasehat menyampaikan ucapan terima kasih kepada
pengurus atau Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Katingan, yang sebelumnya
yaitu Rusita Nikodemus.

Dia menegaskan, meskipun sudah
tidak lagi menjabat sebagai Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Katingan,
namun peran serta masukan, bimbingan, tetap diharapkan pihaknya.

Baca Juga :  Wabup Katingan Ingatkan Kendaraan Dinas Harus Dirawat

“Ini supaya organisasi bisa
semakin maju, dan bisa lebih baik sesuai dengan yang diharapkan,” kata
istri Bupati Katingan Sakariyas ini.

Kemudian untuk pengurus yang baru
yang diketuai oleh Nanti Pransang, dia ingin bisa membawa organisasi tersebut
ke arah yang lebih baik lagi.

“Mari kita sama-sama untuk
membantu pemerintah, sesuai dengan peran kita masing-masing. Sehingga Kabupaten
Katingan ini bisa menjadi kabupaten yang maju, dan berkembang,” ucapnya.

Terpopuler

Artikel Terbaru