30 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Kemarau, Peningkatan Kasus Karhutla di Kalteng Harus Diwaspadai

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO  – Di musim kemarau, peningkatan kasus kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Kalteng harus diwaspadai oleh semua pihak. Terutama pemda baik provinsi, kabupaten dan kota.

Anggota Komisi II DPRD Kalteng, Natalia mengatakan sejumlah wilayah di Kalteng ini rawan kejadian karhutla, ketika pada saat musim kemarau. Maka dari itu kewaspadaan harus ditingkatkan. Dan upaya penanggulangan atau penanganan perlu dimaksimalkan.

“Dalam beberapa tahun terakhir ini. Penanganan karhutla di Kalteng sudah cukup baik. Dan itu kita harap bisa dipertahankan pada tahun 2023 ini. Agar karhutla tidak semakin meluas. Sebab, kita ketahui sendiri di musim kemarau karhutla pasti mengalami peningkatan dan itu perlu diwaspadai,” ucapnya, Senin (14/8).

Baca Juga :  Pj Bupati Wilayah DAS Barito Diminta Lanjutan Pembangunan yang Berjalan

Natalia yang merupakan srikandi Partai Hanura ini juga mengatakan, apabila kasus karhutla tidak diwaspadai serta ditangani dengan baik. Maka hal itu akan berdampak terhadap bencana kabut asap. Yang tentunya dapat mengganggu kesehatan.

Oleh karena itu. Ia mendorong pihak-pihak terkait, supaya berusaha maksimal menanggulangi kejadian karhutla di Kalteng.

Selain itu, dalam upaya pencegahan maupun penanggulangan karhutla. Tidak mesti harus diserahkan kepada pemerintah sepenuhnya. Akan tetapi juga semua pihak termasuk masyarakat secara umum. Maka dari itu. Peran serta masyarakat bersama-sama mencegah serta menangani karhutla sangat diharapkan.

“Dengan adanya kerja sama. Maka kejadian karhutla dapat ditekan dengan baik. Jadi peran serta masyarakat sangat diperlukan. Kita tentu berharap pada tahun ini, kabut asap tidak terjadi. Sebab kita baru saja lepas dari Covid-19 jangan sampai ada kabut asap lagi,” imbuhnya. (hfz/ind)

Baca Juga :  Kebakaran Lahan Diduga Unsur Kesengajaan

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO  – Di musim kemarau, peningkatan kasus kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Kalteng harus diwaspadai oleh semua pihak. Terutama pemda baik provinsi, kabupaten dan kota.

Anggota Komisi II DPRD Kalteng, Natalia mengatakan sejumlah wilayah di Kalteng ini rawan kejadian karhutla, ketika pada saat musim kemarau. Maka dari itu kewaspadaan harus ditingkatkan. Dan upaya penanggulangan atau penanganan perlu dimaksimalkan.

“Dalam beberapa tahun terakhir ini. Penanganan karhutla di Kalteng sudah cukup baik. Dan itu kita harap bisa dipertahankan pada tahun 2023 ini. Agar karhutla tidak semakin meluas. Sebab, kita ketahui sendiri di musim kemarau karhutla pasti mengalami peningkatan dan itu perlu diwaspadai,” ucapnya, Senin (14/8).

Baca Juga :  Pj Bupati Wilayah DAS Barito Diminta Lanjutan Pembangunan yang Berjalan

Natalia yang merupakan srikandi Partai Hanura ini juga mengatakan, apabila kasus karhutla tidak diwaspadai serta ditangani dengan baik. Maka hal itu akan berdampak terhadap bencana kabut asap. Yang tentunya dapat mengganggu kesehatan.

Oleh karena itu. Ia mendorong pihak-pihak terkait, supaya berusaha maksimal menanggulangi kejadian karhutla di Kalteng.

Selain itu, dalam upaya pencegahan maupun penanggulangan karhutla. Tidak mesti harus diserahkan kepada pemerintah sepenuhnya. Akan tetapi juga semua pihak termasuk masyarakat secara umum. Maka dari itu. Peran serta masyarakat bersama-sama mencegah serta menangani karhutla sangat diharapkan.

“Dengan adanya kerja sama. Maka kejadian karhutla dapat ditekan dengan baik. Jadi peran serta masyarakat sangat diperlukan. Kita tentu berharap pada tahun ini, kabut asap tidak terjadi. Sebab kita baru saja lepas dari Covid-19 jangan sampai ada kabut asap lagi,” imbuhnya. (hfz/ind)

Baca Juga :  Kebakaran Lahan Diduga Unsur Kesengajaan

Terpopuler

Artikel Terbaru