33.2 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Nama ‘Mahfud’ Disebut Tak Bisa Dicari di X, Bisa Jadi Karena Masalah Ini

PROKALTENG.CO – Pada Kamis (24/1) malam, media sosial (medsos) X atau sebelumnya Twitter sempat ramai terkait topik nama ‘Mahfud’ tak bisa muncul di pencarian. Hal ini berkenaan dengan nama Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD.

Di akun X pribadinya, Mahfud menanggapi cuitan salah satu akun media yang menyampaikan temuan bahwa nama atau pencarian dengan keyword ‘Mahfud’ tak selalu muncul di kolom pencarian terbaru. “Wah, kok bisa ya @TwitterID ??? SELESAI,” cuit Mahfud MD.

Hal ini kemudian ramai dugaan yang menyebut kalau Twitter atau kini X sengaja membatasi topik pencarian dengan keyword tersebut. Benarkah?

Netizen pun ramai menanggapi dugaan tersebut tak sepenuhnya benar. Banyak yang menyanggah isu tersebut dan menyampaikan fakta bahwa memang X atau Twitter tak selalu menampilkan hasil terbaru sesuai topik yang dicari.

Baca Juga :  Nadalsyah: Saya Tetap di Demokrat, Hanya Mundur sebagai Ketua

Pada saat JawaPos.com coba melakukan pencarian dengan nama atau keyword ‘Mahfud ‘, hasilnya tetap keluar. Beberapa juga relevan dengan pencarian dan topik terbaru.

Memang, ada berbagai penyebab kenapa Twitter atau X tidak bisa melakukan pencarian. Pertama, penyebab kenapa Twitter atau X tidak bisa melakukan pencarian bisa karena adanya masalah teknis. Umumnya, hal ini karena Twitter sedang diperbaiki atau ditingkatkan fitur-fiturnya.

X atau Twitter adalah media sosial yang harus tersambung dengan Internet agar bisa diakses. Ketika jaringan Internet pengguna bermasalah, platform ini tak bisa digunakan dengan baik termasuk fitur pencariannya. Bisa jadi pencarian ‘Mahfud ‘ tidak bisa dicari oleh pengguna lainnya karena masalah pada jaringan.

Atau, bisa juga aplikasi yang terlalu banyak bug dan cache akan memunculkan berbagai masalah termasuk gangguan di fitur pencarian di X. Selain itu, mengutip laman dukungan resmi X, ada juga beberapa penyebab lainnya kenapa Tweet, tagar, nama dan akun tidak muncul di hasil pencarian.

Baca Juga :  Prabowo: Alhamdulillah Emak-emak Sudah Tidak Marah Lagi dengan Saya

Pertama, bisa karena tweet dan akun dilindungi. Kedua, mungkin saja pengguna belum mengkonfirmasi alamat email yang digunakan di Twitter atau cuitan berisi konten sensitif dan iformasi akun Twitter belum lengkap, yaitu nama dan bio Twitter.

Atau, pemilik akun tersebut tidak menggunakan X secara aktif. Jika menemukan kendala pencarian, disarankan untuk menunggu sesaat. Atau jika perlu, lakukan boot ulang atau restart aplikasi atau perangkat Anda.

Aplikasi yang tidak terupdate bisa juga menjadi sebab atau kendala aplikasi tidak bisa berjalan optimal kinerjanya. Periksa koneksi atau jaringan internet Anda, lakukan update atau perlu instal ulang aplikasi. (pri/jawapos.com)

PROKALTENG.CO – Pada Kamis (24/1) malam, media sosial (medsos) X atau sebelumnya Twitter sempat ramai terkait topik nama ‘Mahfud’ tak bisa muncul di pencarian. Hal ini berkenaan dengan nama Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD.

Di akun X pribadinya, Mahfud menanggapi cuitan salah satu akun media yang menyampaikan temuan bahwa nama atau pencarian dengan keyword ‘Mahfud’ tak selalu muncul di kolom pencarian terbaru. “Wah, kok bisa ya @TwitterID ??? SELESAI,” cuit Mahfud MD.

Hal ini kemudian ramai dugaan yang menyebut kalau Twitter atau kini X sengaja membatasi topik pencarian dengan keyword tersebut. Benarkah?

Netizen pun ramai menanggapi dugaan tersebut tak sepenuhnya benar. Banyak yang menyanggah isu tersebut dan menyampaikan fakta bahwa memang X atau Twitter tak selalu menampilkan hasil terbaru sesuai topik yang dicari.

Baca Juga :  Nadalsyah: Saya Tetap di Demokrat, Hanya Mundur sebagai Ketua

Pada saat JawaPos.com coba melakukan pencarian dengan nama atau keyword ‘Mahfud ‘, hasilnya tetap keluar. Beberapa juga relevan dengan pencarian dan topik terbaru.

Memang, ada berbagai penyebab kenapa Twitter atau X tidak bisa melakukan pencarian. Pertama, penyebab kenapa Twitter atau X tidak bisa melakukan pencarian bisa karena adanya masalah teknis. Umumnya, hal ini karena Twitter sedang diperbaiki atau ditingkatkan fitur-fiturnya.

X atau Twitter adalah media sosial yang harus tersambung dengan Internet agar bisa diakses. Ketika jaringan Internet pengguna bermasalah, platform ini tak bisa digunakan dengan baik termasuk fitur pencariannya. Bisa jadi pencarian ‘Mahfud ‘ tidak bisa dicari oleh pengguna lainnya karena masalah pada jaringan.

Atau, bisa juga aplikasi yang terlalu banyak bug dan cache akan memunculkan berbagai masalah termasuk gangguan di fitur pencarian di X. Selain itu, mengutip laman dukungan resmi X, ada juga beberapa penyebab lainnya kenapa Tweet, tagar, nama dan akun tidak muncul di hasil pencarian.

Baca Juga :  Prabowo: Alhamdulillah Emak-emak Sudah Tidak Marah Lagi dengan Saya

Pertama, bisa karena tweet dan akun dilindungi. Kedua, mungkin saja pengguna belum mengkonfirmasi alamat email yang digunakan di Twitter atau cuitan berisi konten sensitif dan iformasi akun Twitter belum lengkap, yaitu nama dan bio Twitter.

Atau, pemilik akun tersebut tidak menggunakan X secara aktif. Jika menemukan kendala pencarian, disarankan untuk menunggu sesaat. Atau jika perlu, lakukan boot ulang atau restart aplikasi atau perangkat Anda.

Aplikasi yang tidak terupdate bisa juga menjadi sebab atau kendala aplikasi tidak bisa berjalan optimal kinerjanya. Periksa koneksi atau jaringan internet Anda, lakukan update atau perlu instal ulang aplikasi. (pri/jawapos.com)

Terpopuler

Artikel Terbaru