PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Calon Wali Kota Palangka Raya nomor urut 01, Rojikinnor, menghadiri acara silaturahmi bersama Komando Pengawal Pusaka Adat Dayak (Koppad) Borneo di Jalan Hiu Putih IV Gang Melati No. 82, Jumat (15/11).
Dalam kesempatan tersebut, Rojikinnor memaparkan visi dan misinya untuk membangun Kota Palangka Raya ke depan. Salah satu program unggulannya adalah rencana pengembangan jumlah kecamatan dan kelurahan di wilayah tersebut.
“Salah satu konsep kami adalah mengembangkan jumlah kecamatan dan kelurahan. Hal ini bertujuan agar pelayanan kepada masyarakat lebih cepat dan dekat, seiring dengan bertambahnya jumlah permukiman dan perumahan di Palangka Raya,” ujar Rojikinnor.
Ia menjelaskan, dengan penambahan kecamatan dan kelurahan, otomatis jumlah Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW) juga akan bertambah. Hal ini diharapkan mampu memaksimalkan proses pelayanan publik.
“Dengan adanya penambahan tersebut, masyarakat dapat mengakses pelayanan dengan lebih mudah,” tambahnya.
Selain itu, Rojikinnor berkomitmen untuk meningkatkan layanan administrasi kependudukan. Ia berencana menyediakan perangkat cetak KTP dan Kartu Keluarga (KK) di lima kecamatan, sehingga warga tidak perlu lagi datang ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil).
“Kami akan menyediakan alat cetak KTP dan KK di kecamatan, sehingga warga bisa mengurus dokumen kependudukan di dekat tempat tinggal mereka,” jelasnya.
Program ini, lanjut Rojikinnor, merupakan bagian dari penerapan e-Government di Palangka Raya. Dengan layanan administrasi yang tersebar, proses pengurusan dokumen akan lebih efisien dan nyaman bagi masyarakat.
“Inilah langkah nyata untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, sesuai dengan konsep e-Government yang akan kami terapkan,” tegasnya.
Anggota Koppad Borneo yang hadir memberikan apresiasi atas program-program yang disampaikan Rojikinnor. Mereka berharap gagasan tersebut dapat terealisasi jika ia terpilih sebagai Wali Kota Palangka Raya periode mendatang. (ndo)