Site icon Prokalteng

Masyarakat Antusias, Senam Bersama dan Pesta Rakyat

Bupati Seruyan, Yulhaidir didampingi Istri dan Wakil Bupati Seruyan, Hj. Iswanti, menghadiri kegiatan di Lapangan Stadion Mini Gagah Lurus Kuala Pembuang, Jumat (4/8). (FOTO : PROKOM SERUYAN).

Bupati Seruyan, Yulhaidir didampingi Istri dan Wakil Bupati Seruyan, Hj. Iswanti, menghadiri kegiatan di Lapangan Stadion Mini Gagah Lurus Kuala Pembuang, Jumat (4/8). (FOTO : PROKOM SERUYAN).

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Berbagai kegiatan positif dilaksanakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan. Dalam rangka peringatan hari jadi ke-21 Kabupaten Seruyan. Masyarakat antusias, mengikuti senam bersama dan pesta rakyat, yang digelar di Lapangan Stadion Mini Gagah Lurus Kuala Pembuang.Terlebih lagi dihadiri langsung Bupati Seruyan, Yulhaidir didampingi istri dan Wakil Bupati, Hj. Iswanti, Jumat (4/8).

“Senam pagi dan pesta rakyat ini kita dalam rangka memperingati hari jadi ke-21 Kabupaten Seruyan dan HUT Ke-78 Republik Indonesia. Alhamdulillah masyarakat yang hadir juga sangat antusias,” ucap Hj. Iswanti.

Dijelaskan. tidak hanya kegiatan senam dan pesta rakyat. Beberapa layanan juga disiapkan pada rangkaian acara tersebut. Salah satunya menyediakan stan pemeriksaan kesehatan oleh pemerintah daerah melalui Dinas Kesehatan.

“Selain senam dan makan bersama, jadi ada juga pemeriksaan kesehatan gratis oleh Dinas Kesehatan, kami harap masyarakat bisa memanfaatkan layanan yang ada,” harapnya.

Seperti diketahui, pada kegiatan tersebut juga turut dihadiri unsur Forkopimda Kabupaten Seruyan. Dan kepala perangkat daerah. Diikuti oleh seluruh ASN dan Non ASN di Lingkup Pemerintah Kabupaten Seruyan, instansi vertikal, perbankan, masyarakat dan pelajar. (ais/ind)

Exit mobile version