Site icon Prokalteng

Kelotok Tenggelam, Dua Penumpang Lolos dari Maut

kelotok-tenggelam-dua-penumpang-lolos-dari-maut

KUALA KAPUAS- Upaya
menyelamatkan diri yang dilakukan Wardi (35) warga Jalan Anggrek, Kecamatan
Selat, Kabupaten Kapuas, dan Hendra (30) warga Jalan Seroja, Selat Kapuas, membuahkan
hasil. Berkat usaha dan kemampuan berenang, keduanya lolos dari maut saat
kelotok yang membawa mereka dari Desa Petak Puti, Kecamatan Timpah, menuju ke
Kota Kuala Kapuas, Kecamatan Selat, tenggelam di DAS Kapuas sebelum Jembatan
Pulau Telo, Jumat (17/5) sekitar pukul 19.20 WIB.

Kelotok yang dinakhodai
Wardi dan satu orang ABK yakni Hendra ini, melaju dari Desa Petak Puti dengan
bermuatan ikan dan tabung gas elpiji 3 kg sekitar 50 buah. Nahas, sesampainya
di sekitar jembatan, kelotok mengalami kebocoran dan tenggelam di sekitar tepi
sungai dekat galangan pasir.

Kapolres Kapuas AKBP
Tejo Yuantoro melalui Kasatpolairud Polres Kapuas AKP Puji Widodo mengatakan, keduanya
selamat dengan berenang ke tepi sungai dan berhasil sampai pada tug boat yang
tambat di pinggir sungai. “Sedangkan kerugian materil diperkirakan Rp50
juta,” ungkapnya, Sabtu (18/5).

Dilanjutkannya, saat mendapat laporan itu, anggota
Satpolairud Polres Kapuas mendatangi TKP untuk membantu evakuasi korban maupun
barang-barang. Pihaknya juga akan melaksanakan pemeriksaan terhadap nakhoda
maupun ABK. “Besok (hari ini, red) pemeriksaannya, dikarenakan kondisi
korban yang masih trauma,” pungkasnya. (alh/ami)

Exit mobile version