Site icon Prokalteng

Budidaya Kakao Buka Peluang Usaha Masyarakat Mura

Pj Bupati Mura, Hermon bersama pejabat Pemkab Mura lainnya saat kunjungan ke Pemkab Jember, baru-baru ini. (ist)

PURUK CAHU,PROKALTENG.CO-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) terus berupaya memberikan alternatif tanaman perkebunan lainnya, sebagai peluang usaha pendamping tanaman perkebunan karet yaitu pengembangan tanaman kopi dan kakao.

Hal itu diungkapkan Pj Bupati Mura, Hermon saat kunjungan ke Kabupaten Jember. Hermon bersama pejabat Pemkab Mura lainnya, disambut Wakil Bupati Jember, KH Muhammad Balya Firjaun Barlaman dan jajarannya. Pj Bupati Mura mewakili Pemkab Mura, mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Jember yang telah berkenan menerima dan menyambut pihaknya.

Budidaya kakao ini bisa membuka peluang usaha masyarakat, kakao ini salah satu komoditas perkebunan yang memiliki prospek menjanjikan,” cetusnya.

Pemkab Mura melalui Dinas Pertanian dan Perikanan, terus berupaya melakukan inovasi untuk ikut mengambil bagian, dalam peningkatan produktivitas kakao nasional serta sebagai alternatif membantu petani.

Sementara itu, Wakil Bupati Jember, KH. Muhammad Balya Firjaun Barlaman mendukung akan niat baik Pemkab Mura, dalam kerjasama ini untuk membangun kemajuan daerah terkhususnya dalam ekonomi masyarakat.

“Kita sangat mendukung dan senang dengan kerjasama ini, semoga nanti kedepannya apa yang sudah direncanakan oleh Pemkab Mura ini bisa sukses. Mengingat begitu luasnya kawasan wilayah Kabupaten Murung Raya, maka akan mudah jika ingin mengembangkan komoditas kakao ini nanti,” ulasnya. (dad/kpg)

Exit mobile version