Site icon Prokalteng

NasDem Sosialisasikan Program Kerja Sugianto-Edy, Warga Menilai Progra

nasdem-sosialisasikan-program-kerja-sugianto-edy-warga-menilai-progra

PALANGKA RAYA,
KALTENGPOS.CO
Partai NasDem kembali
menggelar  kegiatan sosialisasi sekaligus
memperkenalkan pasangan nomor urut 2, H Sugianto Sabran – H Edy Pratowo kepada
masyarakat. Pada Minggu (15/11), Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem
Kalteng Hj Faridawaty Darland Atjeh beserta pengurus partai, melaksanakan senam
bersama warga tepatnya di Kantor Sekretariat DPC NasDem, Kecamatan Bukit Batu,
Palangka Raya, Minggu (15/11).

Usai senam, kegiatan
dilanjutkan dengan acara silaturahmi serta sarapan bersama warga setempat.
Dalam momen tersebut, Faridawaty memaparkan program kerja, visi dan misi, dan
capaian prestasi H Sugianto Sabran selama menjabat sebagai Gubernur Kalteng.

“Alhamdulillah,
rata-rata masyarakat sudah mengetahui dan memahami program-program yang sudah
dijalankan pada masa pemerintahan H Sugianto Sabran selama menjadi gubernur.
Menariknya, saat NasDem mengadakan kuis, dengan pertanyaan apa alasan memilih
paslon nomor urut 2,  banyak warga
menjawab program yang ada perlu dilanjutkan,” ucap wanita yang juga menjabat
sebagai Wakil Ketua di DPRD Provinsi Kalteng tersebut.

Tidak hanya itu,
Faridawaty juga menyosialisasikan betapa pentingnya mengonsumsi makanan dan
minuman yang sehat selama pandemi Covid-19 serta rutin untuk melaksanakan 3M.
Setelahnya, NasDem membagikan masker serta menjelaskan E-KTA NasDem berbasis
KTP.

Tidak hanya itu,
selesai di Kecamatan Bukit Batu, NasDem mengunjungi Pasar Kahayan dan melakukan
aksi sosial dengan membagikan masker, kaos, serta memperkenalkan paslon nomor
urut dua. Sambil berbelanja, tim mendengarkan secara langsung keluh kesah para
pedagang.

“Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar.
Kami berharap paslon nomor dua berhasil memenangkan  hati masyarakat Kalteng dengan tetap
mengutamakan cara-cara yang baik dan santun. Kami yakin paslon yang kami
usung/dukung dapat memenangkan hati rakyat dan dapat melanjutkan pembangunan di
periode ke dua,” tutup Faridawaty.

Exit mobile version