Site icon Prokalteng

Pemprov Kalteng Berharap Sinergi BPOM Meningkat

pemprov-kalteng-berharap-sinergi-bpom-meningkat

PALANGKA RAYA, KALTENGPOS.CO – Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng
Fahrizal Fitri yang diwakili Staf Ahli Gubernur Endang Kusriatun mengharapkan
sinergitas antara pemerintah daerah dan Balai Besar Badan Pengawasan Obat dan Makanan
(BB BPOM) Palangka Raya, semakin baik dan meningkat.

Hal itu disampaikan sekda dalam
sambutan tertulisnya yang dibacakan Endang Kusriatun ketika menghadiri serah
terima jabatan Kepala BB BPOM Palangka Raya dari Trikoranti Mustikawati kepada
Leonard Duma, Senin (23/11/2020).

Disebutkan Endang, sinergitas
antara BPOM dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah ditunjukkan dari adanya
Instruksi Presiden No. 3 Tahun 2017 tentang Efektivitas Pengawasan Obat dan
Makanan yang telah ditindaklanjuti dengan lahirnya Instruksi Gubernur
Kalimantan Tengah Nomor 188.5/300/Huk tanggal 20 April 2017 tentang Pembinaan
dan Pengawasann Obat dan Makanan di Provinsi Kalimantan Tengah.

“Dengan terbitnya instruksi
tersebut, pengawasan obat dan makanan menjadi prioritas pembangunan di Provinsi
Kalteng, termasuk alokasi anggaran. Hal ini bisa memperkuat dan meringankan
tugas BPOM dalam pengawasan obat dan makanan yang aman dan bermutu,” ujarnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, BPOM
merupakan salah satu agenda reformasi pembangunan nasional bidang kesehatan
dimana BPOM bertujuan melindungi masyarakat melalui obat dan makanan yang aman,
berkhasiat/bermanfaat dan bermutu. “BPOM di Palangka Raya dan Loka POM di
Kabupaten Kotawaringin Barat sebagai salah satu UPT Badan POM, telah turut
membangun Provinsi Kalteng dalam melakukan pengawasan obat dan makanan di seluruh
penjuru Kalimantan Tengah,” sebut Endang.

Sementara menanggapi pergantian
pimpinan BPOM Palangka Raya, Endang Kusriatun menyampaikan ucapan terima kasih
atas sumbangsih dan pengabdian yang telah diberikan Trikoranti Mustikawati
selama menjabat sebagai Kepala BPOM di Palangka Raya. Selanjutnya Trikoranti
Mustikawati akan menempati jabatan baru sebagai Kepala Balai Besar POM di
Serang.

“Sebagai Kepala Balai Besar POM
di Serang, saya yakin bahwa tantangan yang akan dihadapi akan lebih berat,
namun saya juga yakin Ibu mampu mengemban amanah baru tersebut, selamat
bertugas, sehat dan sukses selalu,” kata Endang.

Sedangkan Kepala BPOM Palangka
Raya yang baru yakni Leonard Duma, sebelumnya menjabat sebagai Kepala BB BPOM
Samarinda. “Selamat datang dan selamat bekerja,” pungkasnya.

Serah terima jabatan dan pisah
sambut tersebut dirangkaikan dalam acara Forum Lintas Sektor Dalam Rangka
Peningkatan Pelayanan Publik.

Exit mobile version